Galih Priatmojo | Irwan Febri Rialdi
Pelatih Kalteng Putra, Gomes de Oliviera (kanan), bersama sang putra pertama, Kevin Gomes (kiri). (Dok. Istimewa).

Bolatimes.com - Pelatih Kalteng Putra, Gomes de Olievera, mendatangkan satu pemain yang cukup menarik untuk timnya di Liga 1 2019. Ya, dia adalah Kevin Gomes yang tidak lain putranya sendiri.

Kevin Gomes sebelumnya bermain untuk Arafa, salah satu tim Divisi 2 Brasil. Ia adalah pemain mutifungsi yang bisa bermain dalam tiga posisi.

Sisi positifnya lagi, Kevin Gomes berstatus sebagai Warga Negara Indonesia (WNI). Sehingga tidak mempengarungi jatah kuota pemain asing Kalteng Putra.

Baca Juga:
Satgas Anti Mafia Bola Tetapkan Tiga Tersangka Perusak Dokumen Persija

"Bisa bek kiri, bek tengah dan gelandang bertahan. Dia WNI, saya bawa dari Brasil dan baru tiga hari di Indonesia. Kevin adalah putra saya sendiri. Jadi lebih semangat, karena ada tim baru, anak sendiri dan harus kerja keras," kata Gomes.

Sementara itu, Kevin Gomes mengungkapkan dirinya berterima kasih telah mendapat kepercayaan untuk bergabung dengan Kalteng Putra.

Walau usianya masih terbilang muda, yaitu berusia 20 tahun, tetapi dirinya yakin mampu memberikan yang terbaik untuk pasukan Isen Mulang di kompetisi teratas sepak bola Indonesia.

Baca Juga:
Miris, Klub yang Lahirkan Edinson Cavani dan Paulo Dybala Terancam Bangkrut

"Saya sangat senang diberi kepercayaan yang besar ini," kata Kevin.

Di sisi lain , Kalteng Putra baru mendatangkan satu pemain asing untuk mengarungi Liga 1 2019. Dia adalah eks Sriwijaya FC, Yu Hyun Koo (Asia). Sementara itu, tiga pemain asing lainnya, Gomes mengaku akan mendatangkan pemain asal Brasil.

Baca Juga:
Kebakaran Asrama Renggut Sepuluh Nyawa Tim Junior Flamengo

Load More