Stephanus Aranditio
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyambut kedatangan suporter klub Persija Jakarta, The Jakmania yang melakukan konvoi penyerahan Piala Liga 1 di depan Balai Kota DKI Jakarta, Sabtu (15/12/2018). Kegiatan tersebut untuk merayakan kemenangan Persija Jakarta sebagai juara Liga 1. (ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto)

Bolatimes.com - Suporter Persija Jakarta, The Jakmania terus menagih janji kepada Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan untuk membangun stadion bagi Persija Jakarta. Hal tersebut dilontarkan dan Jakmania saat membanjiri pawai juara Liga 1 2018 Persija Jakarta yang berlangsung Sabtu (15/12/2018).

Menanggapi hal itu, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan bersyukur sudah diingatkan Jakmania. Tapi menurutnya, Jakmania tidak mengetahui persis perkembangan pembangunan stadion internasional di taman BMW, Sunter, Jakarta Utara.

''(Jakmania) Mereka selalu mengingatkan tapi teman-teman Persija ini tahu persis bahwa prosesnya. Alhamdulillah proses penyediaan anggaran sudah. Babak awal tuh, lalu sekarang finalisasi rancangan,'' ujar Anies di Jalan M.H. Thamrin, Sarinah, Jakarta, Sabtu (15/12/2018).

Baca Juga:
Luciano Spalletti Selow Tanggapi Rumor Pemecatan

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyambut kedatangan suporter klub Persija Jakarta, The Jakmania yang melakukan konvoi penyerahan Piala Liga 1 di depan Balai Kota DKI Jakarta, Sabtu (15/12/2018). Kegiatan tersebut untuk merayakan kemenangan Persija Jakarta sebagai juara Liga 1. (ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto)

Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu berjanji peletakkan batu pertama pembangunan stadion akan dilakukan awal tahun depan.

''Insya Allah awal tahun depan kita akan groundbreaking,''ucapnya.

Anies juga berjanji, saat peletakkan batu pertama (groundbreaking) stadion internasional di Taman BMW, Sunter, Jakarta Utara, ia akan mengundang pendukung Persija Jakarta.

Baca Juga:
Siapa Bilang Indra Sjafri Berhenti Blusukan? Ini Buktinya

''Dan alhamdulillah nanti ketika groundbreaking saya akan ajak The Jak untuk sama sama membuka mendirikan stadion kita,'' tutur Anies dalam sambutan pawai kemenangan Persija Jakarta di Balai Kota.

 

Berita ini sudah ditayangkan di suara.com

Baca Juga:
5 Fakta Menarik Torino vs Juventus, Derbi Kota Turin

Load More