Stephanus Aranditio | Andiarsa Nata
Pendukung PSIM Yogyakarta (@brajamusti_yk/Instagram)

Bolatimes.com - Lewat sebuah video penyemangat, Brajamusti -sebutan pendukung PSIM Yogyakarta- mendukung tim kesayangannya meskipun PSIM gagal lolos ke babak delapan besar Liga 2 2018.

Kreatifitas tanpa batas para pendukung memang sering terlihat guna mendukung tim jagoannya dengan berbagai cara. Baik sedang bertanding, menang, kalah, terpuruk, hingga saat klub meraih kejayaan.

Keberadaan pendukung memang sangat penting bagi sebuah klub sepak bola. Pendukung bagaikan pemain ke-12 yang mempunyai peran penting untuk mendongkrak semangat dan motivasi para pemain.

Baca Juga:
Arsenal dan Spurs Dipastikan Duel di Perempat Final Carabao Cup

Terlebih jika klub dalam keadaan terpuruk. Keberadaan pendukung bisa membuat para pemain mendapatkan suntikan semangat ditengah kondisi tim yang menurun.

Seperti yang baru-baru ini dilakukan oleh kelompok suporter PSIM Yogyakarta yang disebut Brajamusti.

Di musim ini, PSIM Yogyakarta gagal melaju ke babak delapan besar Liga 2 2018 setelah menelan kekalahan tiga gol tanpa balas dari Kalteng Putra di Stadion Tuah Pahoe, Palangka Raya, Jumat (5/10/2018).

Baca Juga:
Ini Pesan Mengharukan Marcus Gideon Usai Takluk di Prancis Open

Di saat inilah Brajamusti menunjukkan kesetiannya memberikan dukungan kepada PSIM Yogyakarta. Mereka terus memberikan dukungan kepada PSIM ketika terpuruk maupun tidak.

Dukungan tersebut ditunjukkan melalui sebuah video yang diunggah di Instagram, Brajamusti menunjukkan kecintaannya kepada tim favoritnya tersebut meski gagal melaju ke babak delapan besar Liga 2 Indonesia.

''Pahit dan manis telah kita lewati bersama. Suka dan duka telah menjadi sebuah hal yang tidak terpisahkan. Semakin cinta dan semakin bangga terhadap @psimjogja_official . Janji kami tak akan pernah kami ingkari yaitu, 'Janji Setia Mataram' dan sampai kapanpun 'Aku Yakin Dengan Kamu','' tulis Brajamusti di akun Instagramnya.

Baca Juga:
Miris, Juara Piala Dunia 2006 Dipenjara Dua Tahun

Load More