Bolatimes.com - Gonjang ganjing soal kejelasan status Luis Milla sebagai juru taktik Timnas Indonesia tampaknya urung menemui titik terang. Mengamati situasi itu, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Imam Nahrawi, mengaku ogah tanggapi terlalu jauh terkait polemik perpanjangan kontrak pelatih Timnas Indonesia, Luis Milla.
Menurut politikus partai PKB itu, pemerintah, dalam hal ini Kementrian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), telah memberikan hak dan kewajiban kepada PSSI berupa anggaran untuk pelatnas maupun kegiatan lainnya. Hal itu diharapkan bisa dikelola dengan baik.
''Ya itu urusan cabor lah, yang penting pemerintah sudah memberikan kewajibannya,'' kata Imam Nahrawi saat ditemui awak media di Gandaria City, Jakarta, Rabu (12/9/2018) malam.
Baca Juga:
Terbukti Bersalah, Hugo Lloris Didenda Rp 966 juta
''Pemerintah sudah memberi anggaran kepada semua cabor, temasuk PSSI, berjumlah belasan miliar. Anggaran ini digunakan untuk Timnas, serta kepentingan Asian Games kemarin,'' jelasnya.
Seperti diketahui, perpanjangan kontrak Luis Milla memang seolah mandek akibat tertunggaknya gaji pelatih kelahiran Spanyol itu selama dua bulan. Saat ini, Milla sendiri masih berada di Spanyol dan belum menanggapi tawaran perpanjangan satu tahun kontrak yang disodorkan PSSI.
Terkait hal itu, Imam mengatakan bahwa pemerintah siap membantu apabila PSSI benar-benar mengalami masalah anggaran. Kuncinya, lanjut Imam, PSSI harus mengajukan proposal kepada Kemenpora.
Baca Juga:
Hugo Lloris dan 5 Pemain Top Dunia yang Doyan Mabuk
''Kita memberikan anggaran secara utuh kepada cabor. Silahkan cabor mengelola dengan baik untuk memenuhi kebutuhan pemain, asisten pelatih, pelatih, ofisial, alat latihan, try out, gizi, nutrisi dan sebagainya. Kalau toh butuh tambahan lagi, kami juga akan bantu nanti, silakan ajukkan surat,'' ungkap Imam.
Sebagai informasi, hingga saat ini persiapan Timnas Indonesia, dalam hal ini timnas senior, menuju Piala AFF 2018 hanya dipimpin Bima Sakti dan Danurwindo selaku pelatih interim. Padahal, turnamen antar negara-negara Asia itu tak lama lagi akan bergulir. Piala AFF 2018 untuk level timnas senior akan dihelat 8 November hingga 15 Desember.
Baca Juga:
4 Striker Tertajam di Mata Hugo Lloris, Tak Ada Ronaldo!
Berita ini sudah dimuat di suara.com
Berita Terkait
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir: Lawan Filipina Harus Menang!
-
PSSI Kecam Pemain Myanmar: Bisa Mematahkan Karier Orang!
-
Ketum PSSI Puji Satoru Mochizuki yang Belajar Budaya Indonesia
-
PSSI Datang ke Kamboja, Beri Motivasi Jelang Semifinal Piala AFF Wanita 2024
-
Erick Thohir Senang Shin Tae-yong Resmi Perpanjang Kontrak hingga 2027
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
PSSI Bisa Kejar Maarten Paes Agar Tampil di Round 3 Kualifikasi Piala Dunia, Kasus Sama di CAS Selesai Cuma 2 Bulan
-
Erick Thohir Izinkan Shin Tae-yong Kembali Latih Korea Selatan
-
Erick Thohir Kagum dengan Kekuatan Fisik Pemain Timnas Indonesia U-16
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024