Stephanus Aranditio
Skuat Timnas U-19 Indonesia saat uji coba lawan PSS Sleman (ARANDITIO/BOLATIMES.COM)

Bolatimes.com - Pelatih timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri telah menentukan 23 pemain untuk bertanding di ajang Piala AFF U-19 yang akan digelar pada 1-14 Juli 2018. Turnamen ini akan digelar akan digelar di Jawa Timur, dengan venue Stadion Gelora Joko Samudro dan Stadion Gelora Delta Sidoarjo.

Nama-nama yang dibawa Indra Sjafri sedikit berbeda dengan skuat timnas di Piala AFF U-18 Myanmar, September tahun lalu. Pada turnamen Piala AFF U-19 2018 kali ini, skuat berjulukan Garuda Nusantara tidak diperkuat pemain kunci mereka Egy Maulana Vikri.

Egy terpaksa tidak mengikuti Piala AFF U-19 karena baru bergabung dengan tim barunya Lechia Gdansk yang tidak memberi izin Egy untuk kembali ke Indonesia karena Piala AFF U-19 tidak masuk dalam kalender FIFA.

Baca Juga:
Pelatih Piala Dunia Gunakan Teknologi EPTS untuk Mengamati Pemain

Pemain timnas U-19 Indonesia, Egy Maulana Vikri saat melawan PSS Sleman di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (2/6/2018)

Namun, Indra Sajfri juga memanggil nama-nama baru seperti M. Firli dari Bogor FC, M. Rafi Syaharil dari Barito, Aji Kusuma dari Persika Karawang, serta dua pemain Papua; David Remakiek dan Todd Rivaldo dari Persipura.

Di bawah mistar gawang, nama Rakasurya Handika dari Bali United harus tersingkir, Indra Sjafri memutuskan membawa tiga kiper yakni M Aqil Savik dari Persib, Gianluca Rossy dari Persija, dan M Riyandi dari Barito Putera.

Timnas U-19 Indonesia akan bergabung dalam grup A bersama juara bertahan Thailand. Lalu Vietnam, Singapura, Filipina dan Laos. Sementara di Grup B, terdapat Myanmar, Timor Leste, Kamboja, Brunei Darussalam dan Malaysia.

Baca Juga:
Lakukan Selebrasi Konyol, Batshuayi: Kenapa Aku Bodoh Sekali

Dalam persiapannya, Garuda Nusantara telah menjalankan dua kali pemusatan di Yogyakarta dengan menjalani tiga kali laga uji coba. Lawan Persis Solo kalah 0-3, lawan PSS Sleman kalah 0-2 dan Persiba Bantul menang 3-1.

Jajaran Pelatih timnas U-19 Indonesia (Miftahudin Mukson, Indra Sjafri, Jarot Supriadi) Sumber: Bolatimes.com/Stephanus Aranditio

23 Pemain Timnas U-19 Indonesia di Piala AFF U-19:

Penjaga Gawang:
M. Aqil Savik, Persib
Gianluca Rossy, Persija
M. Riyandi, Barito Putera

Baca Juga:
Hanya Satu Tim yang Belum Kebobolan di Piala Dunia 2018

Pemain Belakang:
Nurhidayat, Bhayangkara FC
Julyano Pratama, Ragunan
Kadek Raditya, Persiba 
Firza Andika, PSMS
M. Rifad Marasabessy, Madura United
Samuel Christianson, Sriwijaya
M. Firli, Bogor FC
David Remakiek, Persipura

Pemain Tengah:
M Lutfhi Kamal, Mitra Kukar
Syahrian Abimanyu, Sriwijaya
Witan Sulaeman, Ragunan
Resky Fandi, Martapura
Asnawi Mangkualam, PSM 
Todd Rivaldo, Persipura
M. Rafi Syaharil, Barito
Saddil Ramdani, Persela 
Feby Eka, Bali United

Pemain Depan:
Hanis Saghara, Bali United
Aji Kusuma, Persika
M. Rafli, Mitra Kukar

Baca Juga:
5 Potret Maria Salaues, Pacar Paul Pogba yang Sangat Menggoda

 

Jadwal Piala AFF U19 2018:

Penyisihan Grup A

1 Juli 2018

Jam 19.00 WIB Indonesia vs Laos (Stadion Gelora Delta)

3 Juli 2018

Jam 19.00 WIB Indonesia vs Singapura (Stadion Gelora Delta)

5 Juli 2018

Jam 19.00 WIB Filipina vs Indonesia (Stadion Gelora Delta)

7 Juli 2018

Jam 19.00 WIB Indonesia vs Vietnam (Stadion Gelora Delta)

9 Juli 2018

Jam 19.00 WIB Thailand vs Indonesia (Stadion Gelora Delta)

12 Juli 2018: Semifinal 1 (Stadion Gelora Delta)

13 Juli 2018: Semifinal 2 (Stadion Gelora Delta)

14 Juli 2018: Perebutan peringkat ketiga (Stadion Gelora Delta)

15 Juli 2018: Final (Stadion Gelora Delta)

Load More