Bolatimes.com - Seiring hijrahnya Lionel Messi ke Inter Miami di Major League Soccer (MLS), sederet bintang top sepak bola dunia diyakini bakal segera menyusul.
Messi resmi meninggalkan Paris Saint-Germain (PSG) menyusul berakhirnya musim 2022-2023 dan selesainya kontrak bermain sang bintang.
Status free agent sempat dimanfaatkan beberapa klub mentereng ternama dunia, mulai dari klub lamanya di Liga Spanyol, Barcelona.
Baca Juga:
Ikut TC Timnas Indonesia, Rafael Struick Ungkap Satu Kendala yang Dihadapinya
Kemudian klub kaya raya Liga Arab Saudi, Al Hilal hingga klub tak terduga yang berasal dari Amerika Serikat, Inter Miami.
Klub milik David Beckham itu ternyata yang berhasil mendapatkan tanda tangan bintang Argentina, sekaligus menjadi kejutan.
Tak pelak hal ini memunculkan isu liar mengenai spekulasi beberapa pemain top dunia bakal menyusul Messi ke MLS, siapa saja mereka? berikut di antaranya.
Baca Juga:
Kisah Dua GOAT Putuskan Berkarier di Luar Eropa, Lionel Messi Pilih Hijrah ke Liga Amerika
1. Luis Suarez
Jurnalis kondang asal Argentina, Gaston Edul menyebut ada tiga bintang top Eropa yang berpotensi menyusul Messi ke MLS.
Luis Suarez salah satunya, eks rekan Messi di Barcelona yang disebut memiliki hubungan spesial dengan bintang Argentina.
Saat ini Suarez bermain di Gremio dan masih menjadi andalan di skuad Timnas Uruguay, menarik dinantikan kabar kelanjutannya.
Sergio Busquets termasuk dalam tiga pemain yang disebutkan Gaston Edul, sebagai pemain yang akan menyusul Messi di Inter Miami.
Baca Juga:
Gadis Kamboja yang Viral Gegara Marselino Ferdinan Dukung Timnas Indonesia di ASEAN Para Games 2023
Busqets merupakan salah satu pemain yang selama ini melayani Messi hingga mencapai status bintang top dunia selama membela Barcelona.
Masuknya Busquets di Inter Miami tentu akan membuat Messi semakin nyaman dalam bermain jika rencana tersebut terwujud.
3. Jordi Alba
Pemain terakhir yang disebutkan Gaston Edul adalah Jordi Alba, rekan senegara Busquets dan juga pemain pendukung Messi.
Alba banyak memberi kontribusi bagaimana Messi bersinar di Barcelona, sama seperti halnya dengan Busquets.
Trio pemain ini diyakini bakal membuat Inter Miami semakin menggila di kompetisi sepak bola Liga Amerika Serikat.
Cesas Luis Merlo selaku jurnalis Argentina menyebut dua pemain Tim Tango bakal mengikuti jejak Messi bergabung Inter Miami.
Angel Di Maria salah satunya, jasanya di Juventus sudah tak terpakai dan kemungkinan besar ia bakal hijrah ke kompetisi non-Eropa.
5. Leandro Paredes
Selain Di Maria, pemain Argentina lain yang kemungkinan menyusul Messi ke Inter Miami adalah Leandro Paredes.
Paredes masih diikat satu musim di PSG, namun diperkirakan bakal segera hengkang usai terpinggirkan dari skuad utama.
Berita Terkait
-
Tekad Kuat Bawa Portugal Juara Euro 2024, Cristiano Ronaldo Tak Ambil Pusing soal Rekor Pribadi
-
Euro 2024 Pengabdian Terakhir Cristiano Ronaldo untuk Timnas Portugal, CR7 Lupakan Rekor 1.000 Gol Meksi Dibayangi Messi
-
Sebelum Kawal Timnas Indonesia, Kiper Naturalisasi Ini Bikin Lionel Messi Tak Berdaya
-
5 Pemain Piala Dunia U-17 2023 Diprediksi Bisa Jadi Bintang Masa Depan, Ada Titisan Messi dan Striker FC Barcelona
-
Sejumlah Nama Bintang Dunia Tercatat Alumni Piala Dunia U-17, Siapa Saja
-
Akhir Sebuah Era, Liga Champions untuk Pertama Kalinya Tanpa Ronaldo dan Messi dalam 20 Tahun Terakhir
-
Sempat Digadang Jadi Penerus Lionel Messi, Ansu Fati Kini Dilepas Barcelona ke Brighton
-
Profil Yassine Cheuko, Mantan Tentara AS yang Jadi Bodyguard Lionel Messi
-
Profil FC Cincinnati, Pemuncak Klasemen MLS yang Dihajar Inter Miami di US Open Cup 2023
-
5 Pemain dengan Gelar Terbanyak Sepanjang Sejarah: Tak Ada Ronaldo, Messi Nomor Satu
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter