Husna Rahmayunita
Pelatih Portugal, Fernando Santos. (MIGUEL RIOPA / AFP)

Bolatimes.com - Fernando Santos hengkang dari jabatan pelatih Timnas Portugal usai skuadnya gagal berjaya di Piala Dunia 2022. Keputusan tersebut diumumkan Federasi Sepak Bola Portugal (FPF).

Portugal menelan nasib pilu harus gugur di perempat final Piala Dunia 2022 setelah dipecundangi Maroko. Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan secara mengejutkan kalah dari tim non unggulan usai kalah tipis 0-1. 

Hasil tersebut membuat Fernando Santos mengambil sikap dengan memutuskan mundur dari jabatan kursi pelatih tim Seleccao. 

Sebelum mundur, Fernando Santos sempat mendapatkan kritik karena tidak menurunkan Cristiano Ronaldo sejak awal pertandingan.

Dalam pesan video yang emosional, Santos mengatakan bahwa menjadi pelatih Portugal adalah "mimpi yang menjadi kenyataan" dan "tujuan hidup" yang dia penuhi.

"Saat Anda memimpin kelompok, Anda harus membuat beberapa keputusan sulit," tambahnya. "Itu normal bahwa tidak semua orang senang dengan pilihan yang saya buat, tetapi keputusan yang saya ambil selalu memikirkan apa yang terbaik untuk tim kami."

Dalam sebuah pernyataan yang dirilis Jumat (15/12/2022), FPF mengatakan bahwa kedua belah pihak setuju untuk mengakhiri kontrak karena ini adalah "momen yang tepat untuk memulai siklus baru."

Santos menjadi pelatih Portugal pada 2014 dan memimpin timnya dalam 109 pertandingan. Bersama Santos, Portugal berhasil memenangkan Piala Eropa (Euro) 2016 dan trofi perdana UEFA Nations League pada 2018-19.

"Selain gelar yang diraih, Fernando Santos menjadi pelatih dengan pertandingan dan kemenangan terbanyak," kata FPF. "Merupakan suatu kehormatan memiliki pelatih dan orang seperti Fernando Santos sebagai pelatih tim nasional."

FPF mengatakan dewannya sekarang akan memulai proses pelatih baru. Berbagai media Portugal telah melaporkan bahwa nama-nama seperti pelatih AS Roma Jose Mourinho, pelatih timnas U-21 Rui Jorge dan pelatih Lille Paulo Fonseca dipertimbangkan sebagai pengganti potensial.

(Antara)

Load More