Husna Rahmayunita
Selebrasi Pemain Timnas Korea Selatan usai lolos ke 16 besar Piala Dunia 2022. (AFP/Glyn Krik)

Bolatimes.com - Fase grup Piala Dunia 2022 rampung digelar, Sabtu (3/12/2022) dini hari WIB. Sebanyak 16 negara lolos ke fase knockout, salah satunya Korea Selatan.

Korea Selatan mendapat tiket ke babak 16 besar Piala Dunia 2022 secara dramatis usai menang 2-1 atas Portugal di matchday terakhir Grup H yang digelaar di Edicational City Stadium, Jumat malam.

Atas kemenangan ini, Korea Selatan unggul produktivitas gol dari Uruguay. Tim Taeguk Warriors finis di posisi dua dengan empat poin dan berhak atas satu tiket babak 16 besar Piala Dunia 2022, menemani Portugal yang keluar sebagai juara grup.

Tak hanya itu, Korea Selatan menjadi tim Asia ketiga yang melaju ke babak 16 besar setelah Australia dan Jepang yang lebih dulu lolos.

Sementara tim terakhir yang menyusul Korea Selatan ke 16 besar ialah Swiss. Wakil Grup G itu berhasil mengalahkan Serbia pada laga penentuan yang berlangsung di Stadium 974, Sabtu (3/12) dini hari WIB.

Swiss menang dengan skor 3-2 atas Serbia dan memastikan diri melaju ke babak selanjutnya. Swiss unggul berkat tiga gol Xherdan Shaqiri, Breel Embolo dan Remo Freuler. Sedangkan Serbia mempertipis jarak lewat Aleksandar Mitrovic dan Dusan Vlahovic.

Kemenangan ini membuat Swiss finis di peringkat dua dengan torehan enam poin, mereka memiliki poin sama dengan Brasil yang finis sebagai juara grup tetapi unggul selisih gol, seperti laporan FIFA dikutip via Antara.

Berikut daftar tim yang lolos ke 16 besar Piala Dunia 2022.

Grup A: Belanda, Senegal

Grup B: Inggris, Amerika Serikat

Grup C: Argentina, Polandia

Grup D: Prancis, Australia

Grup E: Jepang, Spanyol

Grup F: Maroko, Kroasia

Grup G: Brasil, Swiss

Grup H: Portugal, Korea Selatan

Load More