Bolatimes.com - Pemain Timnas Belgia, Eden Hazard mendapat body shaming dari seorang jurnalis Arab saat gelaran Piala Dunia 2022. Dalam sesi wawancara yang dilakukan keduanya, Eden Hazard disebut bermasalah dengan berat badannya saat bertanding.
Dilansir dari Mirror, Kamis (1/12/2022) penyerang 31 tahun ini cukup terkejut ketika jurnalis menanyakan kondisi tubuhnya yang mulai melebar. Meski begitu, mantan pemain Chelsea ini menanggapi dengan bercanda dan menganggap berat badannya sudah ideal.
"Enak saja. Tidak, itu tidak benar. Berat badan saya sudah stabil. Saya selalu bekerja keras untuk kebugaraan saya dan saya pikir itulah yang paling penting," kata Hazard.
Baca Juga:
Bukan Mustahil, Ini Syarat Jerman Bisa Lolos ke Babak 16 Besar Piala Dunia 2022
Dalam beberapa pertandingan terakhir, berat badan Eden Hazard kerap dipersoalkan saat membela Real Madrid. Kembali berlatih dengan Los Blancos, Hazar dituding bertambah beratnya hingga lima kilogram.
Hazard sendiri mengaku bisa mengatur untuk menurunkan berat badannya saat itu. Jika memang dirinya ingin, hal itu bisa dilakukan dengan cepat.
Meski begitu, banyak anggapan performanya beberapa tahun terakhir juga tak memberikan hasil signifikan. Di samping masalah berat badan, Hazard kerap dihantam cedera setelah berlabuh ke Real Madrid. Imbasnya, menit bermainnya kurang hingga performanya turun drastis.
Baca Juga:
Dipercaya Shin Tae-yong di Timnas Indonesia, Ilija Spasojevic Beri Jawaban Berkelas
Terlepas dari persoalan itu, Timnas Belgia sendiri memiliki ambisi besar saat matchday ketiga Grup F, Kamis (1/12/2022) pukul 22.00 WIB. Menghadapi Kroasia nanti malam, Belgia tak akan mengalah untuk mendapat tiket ke babak 16 besar.
Belgia sendiri menempati peringkat ketiga di klasemen sementara. Eden Hazard dkk mengemas 3 poin dengan satu kali kalah dan satu kali menang.
Sementara lawannya, Kroasia berada di posisi puncak klasemen Grup F. Kemenangan tentu menjadi tujuan masing-masing tim mengingat pertandingan di babak grup ini adalah yang terakhir.
Baca Juga:
Shin Tae-yong Perlahan Mulai Ucapkan Bahasa Indonesia saat Pimpin Latihan Skuad Garuda
Berita Terkait
-
Kualifikasi Euro 2024: Romelu Lukaku Lampaui Catatan Rekor Gol David Healy, dan Robert Lewandowski
-
Eks Gelandang Timnas Belgia Resmi Bergabung ke Bhayangkara FC, Ini Profil Radja Nainggolan
-
UPDATE Daftar Top Skor Kualifikasi Euro 2024, Cristiano Ronaldo Belum Mampu Saingi Lukaku
-
Tak Mau Kalah dari Timnas Indonesia, Vietnam Juga Ingin Uji Coba Lawan Peserta Piala Dunia 2022
-
Kisah Andre Onana Didepak dari Timnas Kamerun, Masalahnya 'Sepele'
-
Absen Lawan Timnas Indonesia, Lionel Messi Sampaikan Pesan Haru ke Skuad Argentina
-
8 Pemenangan Piala Dunia yang Pernah Bermain di Liverpool, Terkini Alexis Mac Allister
-
Dulu Gacor Banget, 5 Pemain Top Ini Kariernya Hancur usai Gabung Real Madrid
-
Vinicius Junior Resmi Warisi Nomor Punggung 7 dari Eden Hazard
-
Cocoklogi Ala Perjalanan Karier Michael Essien, Eden Hazard Bisa Berseragam Persib Bandung?
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter