Bolatimes.com - Rryan Mbeumo menjadi salah satu pesepakbola yang tak akan membela negara kelahirannya di Piala Dunia 2022.
Sebetulnya bukan hal yang baru seorang pesepakbola memilih untuk membela negara lain, ketimbang negara kelahirannya. Ambil contoh pemain terkenal ada Jamal Musiala, yang lebih memilih Jerman ketimbang Inggris.
Hal ini pun terjadi kepada Bryan Mbeumo yang kini menjadi penggawa Kamerun di Piala Dunia 2022. Padahal, dia merupakan pemain kelahiran Prancis.
Baca Juga:
Sandy Walsh Terciduk Lihat Tim Jordi Amat dan Saddil Ramdani Bertanding di Piala Malaysia
Profil Bryan Mbeumo
Sosok dengan nama lengkap Bryan Tetsadong Marceau Mbeumo ini lahir di kota Avllon, Prancis, pada 7 Agustus 1999. Karier sepak bolanya pun dimulai di Prancis.
Setelah berpindah-pindah akademi sepak bola, mulai dari CO Avallonais dan Bourgoin-Jallieu, Mbeumo pindah ke Troyes pada 2013.
Baca Juga:
Debut di Piala Dunia 2022 Langsung Kalah, Pelatih Timnas Qatar: Ekuador Layak Menang
Setelah satu setengah musim pertama mentas di tim kedua Troyes, Mbeumo promosi ke tim utama Troyes pada musim 2017/18. Sayang saat itu timnya degradasi ke Ligue 2 atau divisi kedua Prancis.
Meski begitu, Mbeumo tetap tampil apik di musim 2018/19 dengan catatan 11 gol dari 40 laga. Dia pun dibeli oleh Brentford pada musim 2019/20.
Dia turut berjasa membawa Brentford promosi ke Liga Inggris 2021/22. Musim ini dia juga jadi pemain penting Brentford dengan catatan 3 gol dari 15 laga.
Baca Juga:
Bomber Timnas Belgia Absen di Laga Pembuka Grup Piala Dunia 2022
Kemampuan Mbeumo sebetulnya sudah dilirik oleh timnas Prancis sehingga dia pernah merasakan membela Prancis di berbagai kelompok umur, mulai dari Prancis U-17, U-20, hingga U-21.
Namun di level senior, Bryan Mbeumo justru memilih untuk membela Kamerun. Menariknya, Mbeumo memilih membela Kamerun setelah dibujuk legenda sepakbola Kamerun, yang kini menjadi presiden Asosiasi Sepakbola Kamerun (FECAFOOT), Samuel Eto'o.
Pendekatan personal jadi kunci. Sebab, sama seperti Samuel Eto'o, keluarga pemain Brentford itu juga berasal dari Douala. Douala merupakan kota kelahiran Samuel Eto'o.
Baca Juga:
Timnas Inggris akan Berlutut Sebelum Hadapi Iran di Piala Dunia 2022
Pendekatan personal ini dikabarkan terjadi di London pada Agustus 2022. Tak lama dari situ, Mbeumo melakukan debut buat Timnas Kamerun pada September 2022.
Bryan Mbeumo menggambarkan keputusan untuk bergabung ke Kamerun adalah sesuatu yang tak instan. Itu lewat pemikiran matang dan saran keluarganya.
"Saat saya bermain untuk Prancis di tim junior dan tumbuh di Prancis, itu sulit. Tapi, saya telah melakukan perjalanan ke Kamerun berkali-kal. Ayah saya sangat bangga, dan sangat bahagia untuk saya. Saya bersyukur menjadi bagian dari ini untuknya, dan untuk keluarga saya, dan dia sangat bahagia," beber Bryan Mbeumo kepada BBC Sport Africa.
Sejauh ini, Bryan Mbeumo sudah mengantongi 3 caps buat Kamerun. Dia berpotensi menambah lagi jumlah penampilannya karena masuk skuad Kamerun di Piala Dunia 2022.
Di Piala Dunia 2022 yang sudah berjalan, Bryan Mbeumo akan membela Timnas Kamerun menghadapi Swiss, Serbia, dan Brasil di Grup G.
Berita Terkait
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Jawaban Didier Deschamps saat Ditanya Ibu Negara Kenapa Tidak Panggil Junya Ito ke Timnas Prancis
-
Prediksi Skor Laga Piala Afrika, Senegal vs Kamerun, Rekor Head to Head Jadi Sorotan, Siapa Bakal Menang?
-
SENGIT! Ini Hasil Undian Euro 2024: Prancis dan Belanda akan Saling Sikut, Spanyol dan Italia Gabung Grup B
-
Jadwal Pertandingan Final Piala Dunia U-17 Indonesia: Prancis vs Jerman
-
Jalan Terjal Prancis hingga Tantang Jerman di Partai Pucak Piala Dunia U-17, Ambisi Juara Berturut-turut
-
Duel Klasik: Yunani vs Prancis, Sejarah Bertemu Tanpa Gol dan Tren Performa Terkini!
-
SEDANG BERLANGSUNG Timnas Prancis vs Yunani, Nonton Melalui Link Live Streaming di Sini
-
SESAAT LAGI! Prancis vs Yunani Ini LINK LIVE Streaming yang Bisa Diakses!
-
PALING SIAL! Ini 4 Tim Jadi Bulan-bulanan Lawan di Kualifikasi Euro 2024: Gibraltar 91 Menit Kebobolan 14 Gol
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter