Bolatimes.com - Timnas Prancis telah merilis daftar 26 pemain yang akan berangkat ke Piala Dunia 2022 di Qatar. Berstatus sebagai juara bertahan, skuad Les Bleus diisi para pemain top dunia.
Wajah-wajah lama masih menghiasi skuad Les Bleus untuk Piala Dunia 2022 ini, terutama pemain-pemain yang sukses membawa Prancis menjuarai Piala Dunia 2018.
Didier Deschamps selaku pelatih memilih untuk membawa beberapa penggawa lama di Piala Dunia 2018 demi bisa bertarung untuk mempertahankan gelarnya.
Baca Juga:
Cerita Unik Jordi Amat dan Sandy Walsh Sebelum Jalani Sumpah WNI
Selain berupaya mempertahankan gelar, Deschamps mempercayakan beberapa penggawa lama di Piala Dunia 2018 demi bisa mematahkan kutukan juara bertahan.
Untuk mempertahankan gelar ini pula, Deschamps membawa pemain-pemain yang sudah terbukti tajam di klub masing-masing.
Lantas, siapa saja calon mesin gol buat Prancis di Piala Dunia 2022? Berikut ulasannya!
Baca Juga:
Akhirnya Jadi WNI, Sandy Walsh Menangis Nyanyikan Lagu Indonesia Raya
Griezmann memang tak terlalu produktif musim ini bersama Atletico Madrid. Sejauh ini, pemain berusia 31 tahun tersebut baru mencetak 6 gol dari 21 laga lintas ajang.
Meski begitu, Griezmann diprediksi bisa mendapatkan ketajamannya lagi bersama Prancis. Pasalnya, dia merupakan top skor Prancis di Piala Dunia 2018 dengan 4 gol.
Baca Juga:
Resmi Jadi WNI, Jordi Amat: Saya Sangat Senang
Salah satu golnya bahkan dicetak Griezmann di laga final melawan Argentina sehingga membantu Prancis menang dengan skor 4-3.
Ketajaman Mbappe sudah tidak diragukan lagi dalam beberapa musim terakhir, baik di level klub maupun bersama Prancis. Musim ini, pemain berusia 23 tahun itu sudah mencetak 19 gol dari 20 laga buat PSG.
Baca Juga:
Sah Jadi WNI, Ini Momen Jordi Amat dan Sandy Walsh Pamer KTP Baru
Nah, bersama Prancis, dia sudah mencetak 28 gol dari 59 penampilan. Bahkan 4 gol di antaranya dicetak Mbappe di Piala Dunia 2018 di mana dia dinobatkan sebagai pemain muda terbaik.
Semakin spesial buat Mbappe karena dia berhasil memborong dua gol di laga final melawan Argentina dan membawa Prancis menang 4-3.
Benzema musim ini baru mencetak 6 gol dari 12 penampilan, namun kondisi tersebut terjadi karena dia sedang berkutat dengan cedera.
Menilik performanya musim lalu hingga sebelum cedera, Benzema mampu memborong banyak gol. Benzema sendiri belum lama ini kembali memperkuat Prancis, setelah sempat absen dari 2016-an akhir hingga 2020.
Benzema besar kemungkinan bisa menjadi mesin gol Prancis, mengingat sejauh ini dia sudah mencetak 37 gol dari 97 penampilan bersama Prancis.
Berita Terkait
-
Petinggi La Liga Bongkar Skema Kylian Mbappe, Selangkah Lagi Perkuat Real Madrid
-
Karim Benzema Dikabarkan Ingin Meninggalkan Liga Arab Saudi dan Kembali ke Eropa
-
Karim Benzema Dituding Kabur Tinggalkan Al Ittihad, Pelatih: Sudah Kehilangan Hasrat
-
Dihina Cristiano Ronaldo dengan Kekalahan telak, Benzema Hapus Akun Instagram
-
SENGIT! Ini Hasil Undian Euro 2024: Prancis dan Belanda akan Saling Sikut, Spanyol dan Italia Gabung Grup B
-
Jalan Terjal Prancis hingga Tantang Jerman di Partai Pucak Piala Dunia U-17, Ambisi Juara Berturut-turut
-
Bukti CR7 Habis? Romelu Lukaku Paling Garang, Kylian Mbappe Intai Cristiano Ronaldo
-
Duel Klasik: Yunani vs Prancis, Sejarah Bertemu Tanpa Gol dan Tren Performa Terkini!
-
SEDANG BERLANGSUNG Timnas Prancis vs Yunani, Nonton Melalui Link Live Streaming di Sini
-
SESAAT LAGI! Prancis vs Yunani Ini LINK LIVE Streaming yang Bisa Diakses!
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter