Bolatimes.com - Penyerang Liverpool, Roberto Firmino, tidak masuk dalam skuad timnas Brasil untuk Piala Dunia 2022 Qatar yang diumumkan pada Senin. Selain Firmino, ada pula bek andalan Arsenal Gabriel Magalhaes
Seperti dikutip laman The Sun, pelatih Selecao Tite tidak memasukkan nama dua pemain klub Liga Inggris untuk menuju turnamen sepak bola sejagat yang akan dimulai dua pekan depan.
Rekan Firmino di Liverpool yakni kiper Allison dan gelandang Fabinho ada di antara skuad tim juara Piala Dunia lima kali tersebut.
Dari klub Arsenal ada Gabriel Jesus dan Gabriel Martinelli . Tite juga memilih trio Manchester United Casemiro, Fred dan Antony.
Pemain Chelsea Thiago Silva yang telah berusia 38 tahun kembali dipercaya untuk memperkuat lini belakang timnas Brazil dan bersama Daniel Alvez (39), yang saat ini bermain di klub Meksiko Pumas, bakal menjadi salah satu pemain tertua di Qatar nanti.
Nama-nama lainnya adalah Bruno Guimaraes (Newcastle), Lucas Paqueta (West Ham) dan Raphinha (Barcelona) juga masuk skuad terakhir untuk berangkat ke Qatar.
Daftar pemain Timnas Brasil di Piala Dunia 2022:
Kiper: Alisson (Liverpool), Ederson (Man. City), Weverton (Palmeiras).
Belakang: Bremer (Juventus), Eder Militao (Real Madrid) Marquinhos (PSG), Thiago Silva (Chelsea), Danilo (Juventus), Daniel Alves (Pumas), Alex Sandro (Juventus), Alex Telles (Sevilla).
Tengah: Bruno Guimaraes (Newcastle), Casemiro (Manchester United), Everton Ribeiro (Flamengo), Fabinho (Liverpool), Fred (Manchester United), Lucas Paqueta (West Ham).
Depan: Antony (Manchester United), Gabriel Jesus (Arsenal), Gabriel Martinelli (Arsenal), Neymar Jr (PSG), Pedro (Flamengo), Raphinha (Barcelona), Richarlison (Tottenham), Rodrygo (Real Madrid), Vinicius Jr (Real Madrid).
(Antara)
Berita Terkait
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Hasil Drawing Piala Dunia Antarklub 2025, Grup G Seram
-
Belum Terdaftar di Sidang CAS, Maarten Paes Justru Berpotensi Main di Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Satu Striker Liga Belanda Resmi Jadi WNI usai Timnas Indonesia Satu Grup dengan Jepang
-
Bertepatan Masuk Grup Neraka di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia Resmi Dapat Striker Anyar
-
Gabung di Grup C, Inilah Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
PSSI Bisa Kejar Maarten Paes Agar Tampil di Round 3 Kualifikasi Piala Dunia, Kasus Sama di CAS Selesai Cuma 2 Bulan
-
Resmi! Inilah Pembagian Pot Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Ranking FIFA Terbaru Timnas Indonesia, Selangkah Lagi Pecahkan Rekor Peringkat pada 2011
-
Kiper Naturalisasi Timnas Indonesia Maarten Paes Optimis Debut Kontra Irak, Kasus CAS sudah Clear?
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Pecah Rekor, Erling Haaland Perpanjang Kontrak 10 Tahun di Manchester City
-
Hasil Drawing Piala Dunia Antarklub 2025, Grup G Seram
-
Diminati Man City, Tijjani Reijnders: Saya Akan Tandatangani Kontrak Baru di AC Milan
-
Tragedi Memilukan! Buntut Kontroversi Wasit, Bentrokan Suporter Tewaskan Puluhan Orang
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin