Gagah Radhitya Widiaseno
Pemain Jong PSV keturunan Ambon, Jenson Seelt, mencetak dua gol pada lanjutan Eerste Devisie 2022/2023. (Foto: PSV.nl)

Bolatimes.com - Bek keturunan Indonesia berdarah Ambon, Jenson Seelt semakin gacor di Liga Belanda divisi kedua Eerste Divisie. Ia kembali mencetak dua gol dalam 1 pertandingan saat klubnya Jong PSV melawan Den Haag.

Dalam pertandingan tersebut, ia tampil penuh 90 menit. Ia mencatatkan skor pada menit 42 dan 45.

Meskipun berposisi sebagai bek, ternyata bek berusia 19 tahun inibisa menghasilkan dua gol layaknya penyerang.

Baca Juga:
Jadwal Liga 2 Hari Ini: Ada Derbi Papua hingga Persijap Jepara vs Persela Lamongan

Satu gol dari Jong PSV dicetak oleh Mohamed Nassoh di menit ke-23. Sedangkan gol dari Den Haag dicetak oleh Tyrese Asante pada menit ke-49.

Pada pertandingan sebelum-sebelumnya, bek keturunan Indonesia ini juga pernah mencetak dua gol dalam pertandingan tersebut.

Baca Juga:
El Clasico Persib Bandung vs Persija Jakarta, Bobotoh Diminta Menerima Apapun Hasilnya

Kala itu, klub yang dibelanya melawan FC Den Bosch. Jong PSV pun berhasil meraih 3 poin penuh berkat dua gol yang dicetak oleh pemain berdarah Ambon tersebut.

Jenson Seelt sendiri memiliki garis keturunan dari sang kakek yang berasal dari Ambon. Dengan postur yang cukup tinggi, 192 cm, ia cukup cocok bermain sebagai bek tengah.

Apakah nantinya pemain muda ini dilirik Shin Tae-yong untuk menjadi pemain naturalisasi di masa depan?

Baca Juga:
Mantan Bintang Real Madrid Soroti Laga Persib Bandung vs Persija Jakarta

Load More