Bolatimes.com - Setiap peristiwa penting yang tersaji sepanjang gelaran Piala Dunia akan tercatat dalam sejarah, termasuk salah satunya momen-momen gol tercepat yang tercipta.
Dalam sejarah penyelenggaraan Piala Dunia sejak pertama kali digelar pada 1930, terdapat sejumlah gol yang masuk dalam catatan rekor.
Salah satu rekornya ialah gol tersebut termasuk dalam kategori tercepat. Yang paling baru, publik barangkali mengingat gol yang dicetak oleh pemain timnas Amerika Serikat, Clint Dempsey.
Gol cepat itu dicatatkan Clint Dempsey pada ajang Piala Dunia 2014. Ketika itu, Amerika Serikat menghadapi Ghana.
Tak butuh waktu lama bagi Dempsey untuk melesakkan gol ke gawang lawan. Sebab, waktu yang dibutuhkan hanyalah sekitar 30 detik sejak sepak bola.
Gol cepat yang dicetak eks-pemain Tottenham Hotspur itu pada akhirnya turut mempersembahkan kemenangan bagi Negeri Sam. Di akhir laga, mereka unggul 2-1.
Selain gol yang dilesakkan oleh Clint Dempsey, salah satu gol tercepat yang paling ikonik, sekaligus berstatus sebagai pemegang rekor, ialah yang dicetak oleh Hakan Sukur.
Pemain timnas Turki itu sukses mengukuhkan namanya sebagai pencetak gol tercepat sepanjang sejarah penyelenggaraan Piala Dunia.
Sebab, Hakan Sukur hanya membutuhkan waktu sekitar 11 detik untuk bisa mencatatkan namanya di papan skor. Momen ini terjadi tepatnya pada ajang Piala Dunia 2002 pada laga antara Turki melawan Korea Selatan.
Awalnya, gol ini tercipta berkat kesalahan yang dilakukan oleh kapten timnas Korea Selatan, Hong Myung-bo, di area pertahanannya sendiri.
Bola yang gagal dikuasai Hong Myung-bo justru disambar oleh Ilhan Mansiz. Tanpa pikir panjang, Mansiz langsung menyodorkan umpan matang kepada Hakan Sukur.
Kapten timnas Turki ini pun tak mengalami kesulitan berarti untuk menggiring bola menuju gawang Korea Selatan lalu melesakkan sepakan kaki kiri yang mengoyak jala tim lawan.
Jika dikalkulasi, momen terjadinya gol ini berlangsung begitu cepat. Sebab, prosesnya berlangsung sekitar 11 menit sejak sepak mula berlangsung.
Selain dua gol ini, masih ada beberapa momen lainnya yang termasuk sebagai gol tercepat yang pernah terjadi pada ajang Piala Dunia.
Berikut Bolatimes.com menyajikan daftar lima gol tercepat yang pernah terjadi sepanjang penyelenggaraan Piala Dunia.
1. Hakan Sukur (Turki) – Piala Dunia 2002 – 11 detik
2. Vaclav Masek (Cekoslowakia) – Piala Dunia 1962 – 16 detik
3. Ernst Lehner (Jerman) – Piala Dunia 1934 – 24 detik
4. Bryan Robson (Inggris) – Piala Dunia 1982 – 27 detik
5. Clint Dempsey (Amerika Serikat) – Piala Dunia 2014 – 30 detik
Berita Terkait
-
Belum Terdaftar di Sidang CAS, Maarten Paes Justru Berpotensi Main di Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Satu Striker Liga Belanda Resmi Jadi WNI usai Timnas Indonesia Satu Grup dengan Jepang
-
Bertepatan Masuk Grup Neraka di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia Resmi Dapat Striker Anyar
-
Gabung di Grup C, Inilah Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
PSSI Bisa Kejar Maarten Paes Agar Tampil di Round 3 Kualifikasi Piala Dunia, Kasus Sama di CAS Selesai Cuma 2 Bulan
-
Resmi! Inilah Pembagian Pot Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Ranking FIFA Terbaru Timnas Indonesia, Selangkah Lagi Pecahkan Rekor Peringkat pada 2011
-
Kiper Naturalisasi Timnas Indonesia Maarten Paes Optimis Debut Kontra Irak, Kasus CAS sudah Clear?
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
Krisis Pemain Jelang Lawan Vietnam, STY Gercep Panggil Ferrari dan Irianto
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter