Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Bolatimes.com - Berikut deretan klub Liga Inggris yang paling jor-joran dalam membeli pemain sepanjang bursa transfer musim panas 2022 lalu.
Liga Inggris atau Premier League merupakan salah satu kompetisi terpopuler di dunia. Karena popularitasnya itu, setiap tim mendapat bayaran besar dalam hak siar.
Besarnya bayaran yang diterima setiap klubnya pun membuat Liga Inggris menjadi liga terboros dalam membeli pemain di setiap bursa transfer.
Dalam beberapa tahun terakhir, kekuatan finansial klub-klub Liga Inggris hampir tak bisa disaingi oleh tim-tim dari liga-liga top Eropa lainnya, termasuk di bursa transfer musim panas 2022 lalu.
Baca Juga
-
Persiapan Piala Dunia U-20 2023 Dinilai Masih Kurang, PSSI Dapat Kritikan dari FIFA
-
Update Ranking BWF Wakil Indonesia: Apriyani/Fadia Naik Drastis, The Daddies Turun Satu Peringkat
-
Beda Nasib Timnas Indonesia U-19 dan Vietnam Jelang Kualifikasi Piala Asia U-20 2023
-
Ditekel Pemain Timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong Tunjukkan Sikap Mengagumkan
Sebagai bukti, di bursa transfer musim panas 2022 lalu Liga Inggris menjadi liga terboros dengan total pengeluaran untuk belanja pemain mencapai 1,9 miliar poundsterling (Rp32,5 triliun).
Untuk menjadi perbandingan, total pengeluaran Liga Inggris itu setara dengan total pengeluaran Liga Italia, Liga Prancis, Liga Jerman, dan Liga Spanyol yang berjumlah 1,97 miliar poundsterling.
Melihat besarnya pengeluaran Liga Inggris dalam membeli pemain, kira-kira tim mana saja yang berkontribusi besar dalam pengeluaran tersebut? Berikut daftarnya.
1. Chelsea
Chelsea menjadi klub Liga Inggris terboros di bursa transfer musim panas 2022 lalu. Total, The Blues membelanjakan uang sebesar 240 juta poundsterling (Rp4,1 triliun).
Dana belanja sebesar itu dikeluarkan Chelsea untuk memboyong 8 pemain baru, dengan rincian 7 pemain ditebus kontraknya dan 1 pemain pinjaman.
Manchester United juga tak mau kalah dalam urusan belanja pemain. Di bursa transfer musim panas 2022 lalu, The Red Devils menggelontorkan dana 214 juta poundsterling (Rp3,6 triliun).
Dengan gelontoran uang sebanyak itu, Man United mendatangkan 6 pemain baru, dengan rincian 4 pemain ditebus dengan harga selangit, 1 pemain pinjaman, dan 1 pemain gratis.
Tak mau kalah dengan tim The Big 6 Liga Inggris, West Ham United juga terbilang royal di bursa transfer musim panas 2022 lalu dengan membelanjakan dana sebesar 163 juta poundsterling (Rp2,7 triliun).
Dana sebesar itu dikeluarkan The Hammers untuk memboyong 8 pemain baru, di mana nama Lucas Paqueta menjadi pembelian termahal West Ham.
Tim The Big 6 Liga Inggris yang masuk daftar ini adalah Tottenham Hotspur. Tim asal London Utara ini telah membelanjakan uang sebesar 152 juta poundsterling (Rp2,6 triliun) di bursa transfer musim panas 2022 lalu.
Dari dana sebesar Rp2,6 triliun itu, Tottenham mendatangkan 8 pemain baru, dengan rincian 5 pemain ditebus kontraknya, 1 pemain dengan status pinjaman, dan 2 pemain didapatkan secara gratis.
Klub promosi Nottingham Forest juga tak kalah aktif di bursa transfer musim panas 2022 lalu. The Tricky Trees bahkan menggelontorkan dana belanja sebesar 143 juta poundsterling (Rp2,4 triliun).
Hanya saja, dana sebesar itu digunakan untuk memboyong 20 pemain baru, di mana 15 pemain ditebus kontraknya, 3 pemain datang dengan status pinjaman, dan 3 pemain lainnya didapatkan secara gratis.
Tag
Terkini
- Gempa 7,7 SR Landa Turki, Seorang Kiper di Liga Turki Hilang Tertimbun Runtuhan Bangunan
- Petugas Berjibaku Mencari Pesepak Bola yang Tertimbun Bangunan Pasca Gempa Turki
- Sepak Terjang Enzo Fernandez, Karier Singkat Menuju Level Top hingga Direkrut Chelsea
- Daftar Pelatih yang Cocok Gantikan Jurgen Klopp jika Dipecat Liverpool
- Bobol Gawang Manchester City, Harry Kane Sah Jadi Pencetak Gol Terbanyak Tottenham Hotspur
- Momen Spesial Sebastien Haller: Cetak Gol Debut buat Borussia Dortmund tepat di Hari Kanker Sedunia
- Lionel Messi Bicara soal Nasibnya di Piala Dunia 2026: Mungkin Saya Tetap Bermain
- 4 Pesepak Bola yang Banting Setir ke Olahraga Lain seusai Gantung Sepatu
- Bak Cenayang, Ini Deretan Ramalan Jose Mourinho yang Jadi Kenyataan
- Mengenal Union Berlin, Klub yang Didirikan Anggota Politbiro yang Berpeluang Juara Bundesliga
Berita Terkait
-
Deretan Pemain Asal Zimbabwe yang Pernah Berkarier di Liga Inggris
-
Buat Gol ke Gawang Manchester City, Harry Kane Cetak Rekor Baru sepanjang Sejarah Tottenham Hotspur
-
Sepak Terjang Enzo Fernandez, Karier Singkat Menuju Level Top hingga Direkrut Chelsea
-
Daftar Pelatih yang Cocok Gantikan Jurgen Klopp jika Dipecat Liverpool
-
Graham Potter Belum Memuaskan, Chelsea Bidik Luis Enrique
-
Bobol Gawang Manchester City, Harry Kane Sah Jadi Pencetak Gol Terbanyak Tottenham Hotspur
-
Hasil Liga Inggris Semalam: Harry Kane Cetak Gol, Tottenham Hotspur Taklukkan Manchester City
-
Dipecundangi Wolves, Jurgen Klopp Akui Liverpool Berada di Titik Nadir
-
Casemiro Kena Kartu Merah, David de Gea Unggah Meme Jose Mourinho, Sindir Siapa?
-
Bara Dendam di Hati Dejan Kulusevski Jelang Tottenham vs Manchester City