Bolatimes.com - Antony berhasil cetak gol debut saat Manchester United kalahkan Arsenal 3-1 pada pekan keenam Liga Inggris, Minggu (4/9/2022) malam WIB. Capaian tersebut sekaligus membuat dirinya cetak sejarah atas nama Brasil.
Duel Manchester United vs Arsenal yang berlangsung di Old Trafford itu berakhir dengan skor 3-1. Antony mencetak gol pembuka dalam laga debutnya ini sebelum Marcus Rashford mencatatkan brace.
Melansir Opta, Senin (5/9/2022), gol Antony ke gawang Arsenal membuat dirinya mencetak sejarah sebagai pemain Brasil termuda yang berhasil melesakan gol dalam debutnya di Liga Inggris yakni pada usia 22 tahun 192 hari.
Baca Juga:
Tinggalkan Indonesia, Eks Striker Persija Jakarta Gabung Klub Liga Serbia
Selain itu, Antony juga masuk dalam buku sejarah sebagai pemain Brasil ke-100 yang bermain di Liga Inggris.
Antony didatangkan Manchester United dari Ajax Amsterdam musim panas ini. Dia berlabuh di Old Trafford setelah Setan Merah rela merogoh kocek 100 juta euro.
Baca Juga:
Persib Bandung Gilas RANS Nusantara FC, Momen Ciro Alves Digaplok Luis Milla Viral
Pelatih Manchester United, Erik ten Hag belakangan menyebut kehadiran Antony penting untuk timnya. Sang pemain dianggap mampu menambah determinasi dan daya juang tim di atas lapangan.
"Aku tahu dia bisa seperti apa. Dia adalah pemberani di lapangan," kata Erik ten Hag dikutip dari BBC Sport, Senin (5/9/2022).
"Selama jendela transfer kami mencari pemain dengan karakter yang tepat, yang bisa berduel dan bertarung."
Baca Juga:
Viral Arthur Irawan Murka Tantang Suporter usai Diteriaki Out: Sini Kalau Berani
Terkait laga, kemenangan ini membuat Manchester United menghentikan laju impresif Arsenal yang selalu menyapu bersih kemenangan di lima laga Liga Inggris 2022/2023 sebelumnya.
Bagi Manchester United, hasil ini membuat mereka telah meraih empat kemenangan beruntun setelah di dua pertandingan awal terseok-seok dengan menelan kekalahan dari Brighton dan Brentford.
(Arief Apriadi)
Baca Juga:
Daftar Top Skor Sementara Liga Inggris: Tak Terkejar, Erling Haaland Sudah Cetak 10 Gol
Berita Terkait
-
Ini Nilai Biaya Gila jika Manchester United Benar-Benar Ingin Singkirkan Pelatih Ten Hag
-
Link Live Streaming Resmi dan Jadwal Semifinal Piala FA: Man United Jumpa Klub Divisi 2 Usai Duel Gila vs Liverpool
-
VAR Selamatkan Setan Merah dan Gol Telat Casemiro Bikin Manchester United Harus Ladeni Liverpool
-
Erik ten Hag Dipastikan Terusir, Ini 3 Kandidat Pelatih Manchester United, Zinedine Zidane Paling Dijagokan
-
Gelandang Persib Banjir Dukungan Usai 1 vs 4: Declan Rice Hingga Ratusan Komentar
-
Pemain Arsenal Kritik Keras Jadwal Piala Asia 2023, Merasa Aneh Lawan Timnas Indonesia di Tengah Kompetisi
-
Manchester United Makin Terpuruk, Erik Ten Hag Tenggelamkan Setan Merah di Neraka Liga Inggris?
-
Ruh Setan Merah Benar-Benar Mati, Manchester United Lawan Tim Papan Bawah Saja Kalah
-
Pengalaman Thomas Doll Berhadapan Dengan Erik ten Hag dan Jurgen Klopp, Doll Punya Catatan Bagus
-
Liverpool Diprediksi Juara, Persaingan Ketat Lima Besar Makin Panas, Pep Guardiola Mulai Bicara Gelar Liga Inggris
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter