Bolatimes.com - Kawasan Asia Tenggara atau ASEAN memiliki kompetisi sepak bola di setiap negaranya. Semua tim melakukan beragam cara untuk menjadi yang terbaik di negaranya, salah satunya adalah dengan memboyong pemain asing.
Tak terhitung berapa banyak pemain asing yang berkiprah di kompetisi-kompetisi di kawasan ASEAN. Bahkan saking hebatnya pemain-pemain asing kala bermain, beberapa negara mengambil jalan pintas dengan me-naturalisasi para pemain asing tersebut.
Untuk kawasan ASEAN sendiri, para pemain asing lebih banyak didominasi pemain dari kawasan Amerika Selatan. Para pemain dari Amerika Latin ini banyak menorehkan tinta emas di sepak bola ASEAN.
Baca Juga:
Anak Berbakti, Potret Manis Paul Pogba dan Sang Ibu
Tinta emas yang ditorehkan pun beragam, baik itu gelar kolektif seperti membawa klubnya menjadi juara atau gelar individu seperti menjadi pemain terbaik dan/atau top skorer.
Lantas untuk kawasan ASEAN ini, kira-kira siapa saja pemain asing yang berstatus terbaik dengan segala torehannya dan sumbangsihnya?
Baca Juga:
Ditantang Ketum PSSI Lakukan Hal Ini, Bos Rans Cilegon FC Ciut Nyali
Pria kelahiran Brasil ini memang telah pensiun dari dunia sepak bola. Namun, Danilo Fernando pernah menorehkan tinta emas dengan membawa 3 klub Indonesia meraih gelar juara.
Ke-3 klub tersebut adalah Petrokimia Putra Gresik pada 2002, Persebaya Surabaya pada 2005, Persik Kediri pada 2006. Ia memutuskan gantung sepatu pada 2014, atau setelah membawa Pusamania Borneo FC menjadi kampiun Divisi Utama.
Baca Juga:
Profil Wu Chun-ching, Kapten Taiwan yang Pernah Berkarier di Liga Thailand
Tak banyak pemain Brasil yang bisa menuai kesuksesan di 2 negara sekaligus dan beragam kompetisi seperti apa yang ditorehkan Diogo Luis Santo.
Diogo mencatatkan tinta emas di ASEAN saat bermain untuk Buriram United selama 4 musim dan mampu menjadi penyerang tersubur. Pada 2019, ia hijrah ke Johor Darul Ta’zim dan menjadi kampiun Liga Super Malaysia.
Kini, Diogo kembali ke Thailand dan membela BG Pathum United. Selain moncer di kancah lokal, pemain berusia 34 tahun ini juga moncer di Liga Champions Asia 2021 di mana ia mencetak 3 gol dan 4 assist dalam 5 penampilan saja.
Baca Juga:
4 Jebolan Liga Inggris yang Gagal Total di Indonesia, Ada Eks Man United
3. Gonzalo Cabrera
Tak hanya Brasil, pemain Argentina pun bisa berbicara banyak di kompetisi kawasan ASEAN. Salah satunya adalah Gonzalo Cabrera.
Pemain yang membela Johor Darul Ta’zim ini mampu membawa klub ‘Sultan’ tersebut menjuarai Liga Super Malaysia 4 kali berturut-turut. Bahkan, winger lincah ini punya catatan unik di mana setiap musimnya selalu mencetak lebih dari 8 gol dan assist.
4. Heberty
Masih dari Brasil, ada nama Heberty yang menorehkan tinta emas di sepak bola Thailand dengan statusnya sebagai top skor sepanjang masa Liga Thailand.
Sejak 2014 berlabuh ke Thailand dan bergonta-ganti klub sebanyak 4 kali, Heberty mencatatkan 150 gol dari 190 penampilan. Catatan itu membuktikan kapasitasnya sebagai salah satu pemain asing terbaik di kawasan ASEAN.
Pria yang kini telah pensiun dan berusia 51 tahun ini mampu menorehkan tinta emas di Singapura setelah berpetualang ke berbagai kompetisi di dunia.
Aleksandar Duric mampu meraih 16 gelar domestik selama bermain di Singapura. Catatan ini ia tambah dengan prestasi individu yakni 3 kali gelar pemain terbaik dan 4 kali gelar top skorer.
Berita Terkait
-
Mendekati Posisi Empat Besar Klasemen Liga 1, Pelatih Persik Kediri Merasa Tidak Aman
-
Bukan Timnas Indonesia Top Ranking FIFA di ASEAN, Negara Ini yang Sanggup Menggeser Vietnam
-
Melempem Kontra Persik, Striker Persib Bandung Ini Janjikan Berikan Kemenangan saat Jumpa Bali United
-
Rekor Tak Terkalahkan Persib Bandung Ditumbangkan Persik, Firasat Bojan Hodak Terbukti
-
Kalah Telak di Kandang, Rekor Tak Terkalahkan Persib Harus Terhenti
-
Kerjasama Dengan JFA Dua Wasit Jepang Pimpin Laga Pekan ke-22 BRI Liga 1, Akankah Berlanjut?
-
Mengejutkan! Laga Persib Bandung Lawan Persik Kediri di GBLA Dipimpin Wasit Asal Jepang
-
Aksi Joget Tolotet Ze Valente Bersama Bobotoh Cilik di Jalanan kota Bandung Tuai Pujian
-
Jelang Laga Persib vs Persik, Bobotoh Bandingkan Performa Febri dengan Sosok Pemain Rp3 M
-
Persik Kediri Tebar Ancaman, Sapu Bersih Laga Sisa Dengan Satu Tembakan Satu Gol Jelang Kontra Persib
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter