Bolatimes.com - Pesona kekasih Cristiano Ronaldo, Georgina Rodriguez sudah mulai tercium dan merebak di Negeri Ratu Elizabeth meskipun belum pergi ke stadion.
Seiring kembalinya Cristiano Ronaldo ke Manchester United, Premier League kedatagan satu WAGs fenomenal bernama Georgina Rodriguez.
Meskipun belum menemani Cristiano Ronaldo berlaga di Stadion Old Trafford, pesona Georgina Rodriguez membuat media Inggris terkesan.
Baca Juga:
Dendam Kesumat Eks Wolves Kepada Cristiano Ronaldo, Ada Apa?
Georgina Rodriguez menyita perhatian publik saat hadir dalam gelaran Festival Film Veneria di Italia, pada Rabu (1/9/2021) waktu setempat.
Dalam acara itu, Georgina tampil glamour dengan mengenakan perhiasan mewah senilai Rp1,5 miliar yang membuat terkesan salah satu media Inggris.
"Georgina di Festival Venesia dengan mengenakan empat cincin mewah, kalung bermotif bunga dan anting karya Giardini Segreti," tulis The Sun.
Baca Juga:
Persib vs Barito Putera di Liga 1: Mau Main Siang atau Malam Tak Masalah
Ibu Alana Martina itu tak sendiri hadir di acara eksklusif itu, Georgina datang ditemani ahli fesyen terkenal di Itaia, Anna Dello Russo.
Georgina pun tak lupa mengabadikan momen tersebut lewat sebuah foto yang kemudian diunggah pada akun Instagram pribadi di hari yang sama.
Bukan tanpa alasan mengapa Georgina terlihat glamour dalam acara tersebut, mengingat sosoknya yang memang gemar mengoleksi perhiasan mahal.
Baca Juga:
3 Alasan Witan Sulaeman Bisa Lebih Sukses dari Egy Maulana di Lechia Gdansk
Total koleksi perhiasan mewah pribadi miliknya dikabarkan mencapai angka 2,6 juta poundsterling atau sekitar Rp51 miliar.
Koleksi tersebut seolah akan bertambah seiring bergabungnya Ronaldo ke Mancheaster United selama dua musim ke depan.
Pasalnya Ronaldo bakal mendapat gaji fantastis per pekannya dan bahkan melebihi pemain Man United dengan gaji tertinggi saat ini, David de Gea.
Baca Juga:
Kualifikasi Piala Dunia 2022: Prediksi Laga Hungaria vs Inggris Malam Ini
Pada September 2020 lalu, Georgina juga baru saja dihadiahi Cristiano Ronaldo dengan cincin tunangan senilai Rp12 miliar.
Usut punya usut, cincin tersebut disebut sebagai perhiasan termahal yang pernah diberikan pesepak bola kepada sang kekasih.
Di sisi lain, Ronaldo baru saja menunjukkan kualitas kelas wahid bersama timnas Portugal di laga pra-Piala Dunia 2022.
Ronaldo sukses memecahkan rekor sebagao pencetak gol terbanyak di level tim nasional setelah membawa Portugal mengalahkan Republik Irlandia dengan skor 2-1.
CR7 saat ini mengoleksi 111 gol bersama timnas Portugal, melewati capaian legenda Iran, Ali Daei yang selama beberapa dekade terakhir memegang rekor dengan 109 gol.
Berita Terkait
-
Ini Nilai Biaya Gila jika Manchester United Benar-Benar Ingin Singkirkan Pelatih Ten Hag
-
Link Live Streaming Resmi dan Jadwal Semifinal Piala FA: Man United Jumpa Klub Divisi 2 Usai Duel Gila vs Liverpool
-
VAR Selamatkan Setan Merah dan Gol Telat Casemiro Bikin Manchester United Harus Ladeni Liverpool
-
Erik ten Hag Dipastikan Terusir, Ini 3 Kandidat Pelatih Manchester United, Zinedine Zidane Paling Dijagokan
-
Drama Full Tegang 90 Menit Al Shabab vs Al Nassr, Cristiano Ronaldo sampai Ketar-ketir
-
Pemegang Gelar Top Skorer Euro Sepanjang Masa Cristiano Ronaldo Murka pada Wasit di Riyadh Season Cup 2024
-
5 Negara Calon Kuat Juara Euro 2024: Satu di Antaranya Tampil Sempurna di Babak Kualifikasi
-
5 Negara Kandidat Kuat Juara Euro 2024, No 4 Ingin Ukir Sejarah
-
Persib vs Persis: Bobotoh Minta Stefano Beltrame Buktikan Diri, 'Cristiano Ronaldo' Ikut Nimbrung
-
Romelu Lukaku Pencetak Gol Terbanyak Kualifikasi Euro 2024, Langkahi Cristiano Ronaldo Sekaligus Ukir Sejarah Baru
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter