Irwan Febri Rialdi
Gelandang RB Leipzig, Tyler Adams (putih) saat berduel dengan pemain Bayern Munchen, Alphonso Davies. (Thomas KIienzle/AFP)

Bolatimes.com - Pemain RB Leipzig, Tyler Adams, viral gara-gara reaksinya saat mengetahui akan satu grup dengan dua klub kuat Man City dan Paris Saint-Germain (PSG) di Liga Champions musim 2021/2022.

Drawing Liga Champions 2021/2022 telah berlangsung di Istanbul, Turki, dan disiarkan langsung lewat laman resmi UEFA, pada Kamis (26/8/2021) malam WIB .

Dalam prosesnya, drawing Liga Champions (UCL) 2021/2022 dilakukan oleh dua mantan pemain Chelsea peraih gelar UCL, Branislav Ivanovic dan Michael Essien.

Baca Juga:
Rumor ke Man City Memanas, Ronaldo Pilih Lakukan Ini dengan Kekasih

Di Grup A, finalis Liga Champions musim lalu, Manchester City harus tergabung bersama raksasa Prancis, Paris Saint-Germain, serta RB Leipzig, dan Club Brugge di Grup A.

Melihat hasil undian yang berat ini, pemain RB Leipzig menunjukkan reaksi yang tak biasa. Hal itu diketahui dari unggahan Instagram kekasih Adams, Sarah Schmidt yang kemudian dibagikan ulang oleh akun Twitter @IntChampionsCup.

Baca Juga:
Resmi, Inter Milan Joaquin Correa dari Lazio

Dalam video tersebut, terlihat Tyler Adams terkejut dengan hasil undian ini. Dia terlihat frustasi dengan menggaruk kepalanya karena bakal bertemu dua klub kuat.

Sebagaimana diketahui, PSG adalah tim yang diisi banyak superstar. Di bursa transfer musim panas ini, PSG berhasil mendatangkan Achraf Hakimi, Gianligi Donnarumma, Georginio Wijnaldum, Lionel Messi, dan Sergio Ramos.

Sedangkan Manchester City adalah juara bertahan Premier League yang juga finalis Liga Champions musim lalu. Terlebih, saat ini Manchester City dirumorkan akan mendatangkan Cristiano Ronaldo.

Baca Juga:
Profil Bremer SV, Klub Tua yang Dilumat Bayern Munich 12-0

Tentu babak fase grup ini akan menjadi tantangan berat bagi RB Leipzig. Ditambah, PSG dan Manchester City berhasrat untuk merebut trofi Liga Champions pertamanya.

Sementara itu, RB Leipzig juga tak bisa dipandang remeh. Musim lalu, mereka berhasil finis di urutan kedua Bundesliga Jerman. RB Leipzig juga pernah membuat kejutan dengan lolos ke babak semifinal Liga Champions pada musim 2019/2020.

Baca Juga:
Kosmos Holding, Perusahaan Gerard Pique yang Beli Hak Siar Liga Prancis

Load More