Bolatimes.com - Jose Mourinho ternyata bisa bersikap lucu. Pasalnya, ia baru-baru ini melakukan aksi jahil kepada pemain lawan saat laga AS Roma vs Fiorentina.
Debut Mourinho bersama AS Roma di Serie A berakhir manis. Menjamu Fiorentina pada pekan pertama di Stadio Olimpico, Senin (23/8/2021) dini hari WIB, berujung kemenangan 3-1.
AS Roma bahkan unggul lewat brace Jordan Veretout dan sumbangan satu gol Henrikh Mkhitaryan. Sedangkan Fiorentina hanya membalasnya melalui Nikola Milenkovic.
Baca Juga:
Hasil Liga Champions: Benfica Lolos ke Fase Grup usai Imbangi PSV
Tak hanya membantu AS Roma meraih kemenangan, Mourinho juga menjadi sorotan karena berulah menjaili pemain lawan. Momen ini terjadi saat pertandingan memasuki menit ke-30 dan AS Roma sudah unggul satu gol.
Dari video yang beredar, Mourinho seperti nge-prank pemain Fiorentina yang bernama Nicolas Gonzales. Sebab di tengah jalannya pertandingan, bola bergulir ke arah Mourinho yang berdiri di area pelatih.
Lantas, Mourinho menunjukkan gestur seakan menangkap bola dan diberikan kepada Gonzales. Namun, Mourinho malah membiarkan bola itu lewat dan Gonzales terpaksa mengejarnya semakin jauh.
Baca Juga:
Taliban Berkuasa, Bagaimana Nasib Kompetisi Sepak Bola di Afghanistan?
Dalam video tersebut, Gonzales yang diusili Mourinho tersebut hanya tersenyum. Sedangkan Mourinho kemudian memberikan jempol ke arahnya.
Sementara itu, laga AS Roma vs Fiorentina ini juga terbilang keras. Pasalnya, pemain dari masing-masing klub mendapatkan kartu merah.
Baca Juga:
Karena Khabib, Petarung UFC Inggris Ini Dihujat dan Disebut Benci Muslim
Pemain Fiorentina, Bartlomiej Dragowski diganjar kartu merah pada menit ke-17. Kemudian bintang muda AS Roma, Nicolo Zaniolo juga diusir dari lapangan pada menit ke-52.
Pertandingan ini juga menjadi ajang pembuktian bagi striker terbuang Chelsea, Tammy Abraham. Dalam laga debutnya, Abraham berhasil tampil apik dan mendapatkan apresiasi dari fans Roma karena menyumbangkan dua assists.
Baca Juga:
Bikin Geger Netizen, Maria Vania Diam-diam Punya Tato di Paha
Berita Terkait
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
2 Wakil Israel Remuk, Ini 8 Klub yang akan Bertarung di Perempatfinal UEFA Europa Conference League
-
Inter Milan 'Kedinginan di Puncak' Serie A, Juventus Sanggup Kejar 12 Poin?
-
Kekuatan Napolis di Tangan Pelatih Francesco Calzona, Barcelona Jangan Lengah
-
Prediksi Pertandingan Atalanta vs Frosinone Liga Italia 16 Januari 2024
-
Sempat Dilirik Shin Tae-yong, Gelandang AC Milan Keturunan Indonesia Jadi Sorotan Publik San Siro
-
Belum Pulih 100 Persen, Radja Nainggolan Baru Bisa Debut di BRI Liga 1 Pada Tahun Depan
-
Dipecundangi Juventus, Pelatih Napoli Ogah Mengakui Kekalahan hingga Salahkan Nasib
-
Radja Nainggolan Perkuat Bhayangkara FC, Ini Kalkulasinya
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter