Rauhanda Riyantama
Ludahan Frank Rijkaard kepala Rudi Voller semakin panaskan hawa persaingan Jerman Barat dan Belanda pada Piala Dunia 1990.

Bolatimes.com - Wabah virus corona kini memang tengah menjadi momok global. Salah satu yang turut terdampak adalah kompetisi sepak bola.

Tercatat sudah hampir seluruh liga di dunia kini sedang ditangguhkan. Bahkan beberapa di antaranya secara resmi dibatalkan, antara lain Eredivisie Belanda dan Ligue 1 Prancis.

Nah menyikapi apabila ada liga yang dilanjutkan, FIFA mengusulkan sebuah aturan agar penularan virus corona tidak terjadi. Salah satunya soal larangan bagi setiap pemain meludah saat berada di lapangan.

Baca Juga:
Penampilan Baru Melvin Platje, Gundul Tanpa Rambut di Kepala

''Meludah di lapangan adalah hal biasa di sepak bola dan itu tidak higienis," kata Ketua Komite Medis FIFA, Michel D'Hooghe, dilansir dari Telegraph.

''Saliva bisa bertahan di tanah dan rumput selama beberapa jam dan menjadi vektor penyebaran virus corona,'' imbuhnya.

''Jadi, saat kami memulai sepakbola lagi kita harus sangat menghindari itu. Pertanyaannya apakah itu bisa. Mungkin mereka bisa memberi kartu kuning,'' tandasnya.

Baca Juga:
Luke Shaw: Saya Tidak Bercanda, Lawan Terberatku Victor Moses

Sementara itu, Liga Primer Inggris yang mengisyaratkan bakal melanjutkan kompetisi menerapkan aturan ketat agar tak terjadi penularan virus corona.

Yang mana semua pemain dan staf klub wajib melakukan tes virus corona secara berkala. Selain itu juga melakukan physical distancing selama laga.

Load More