Irwan Febri Rialdi
Pemain anyar Persebaya Surabaya, Aryn Williams (kanan). [@arynwilliams_28 / Instagram]

Bolatimes.com - Gelandang asing Persebaya Surabaya, Aryn Williams, menilai peluang Liverpool untuk menjuarai Liga Inggris 2019/2020 akan sulit dan mungkin terancam batal.

Sebab, Presiden UEFA, Aleksander Ceferin, telah memastikan bahwa Liverpool tidak akan menjuarai Liga Inggris jika kompetisi musim 2019/2020 tidak bisa dilanjutkan karena pandemi virus corona.

Aryn Williams menilai apa yang diputuskan oleh UEFA adalah hal mutlak. Sehingga, perjuangan Liverpool hingga pekan ke-29 Liga Inggris akan menjadi sia-sia.

Baca Juga:
Daftar Eks Presiden Real Madrid yang Positif Corona Bertambah, Ini Sosoknya

"Harus diakui saat ini tim Liverpool dalam performa yang sangat bagus," kata Aryn Williams di laman resmi Persebaya.

"Tetapi mereka mungkin tidak bisa mendapatkan itu (gelar). Karena UEFA dan FIFA adalah bos, jadi apa yang mereka katakan adalah (keputusan) final," imbuhnya.

Jika ini terjadi, Aryn Williams menilai itu akan menjadi sebuah kerugian sangat besar bagi Liverpool.

Baca Juga:
Gegara Corona, UEFA Resmi Tunda Final Liga Champions dan Liga Europa

Pasalnya, Mohamed Salah cs yang berada di puncak unggul 25 poin dari Manchester City di posisi kedua. Liga Inggris pun tinggal menyisakan delapan pekan.

"Ini tentu menjadi kerugian bagi Liverpool. Mereka telah menunggu gelar Premier League selama 30 tahun," tegas pemain yang mengaku sebagai fan Arsenal tersebut.

Baca Juga:
Cara Unik Osvaldo Haay Jaga Kebugaran di Tengah Pandemi Virus Corona

Load More