Bolatimes.com - Pemain Tottenham Hotspur, Eric Dier, baru saja terlibat dalam insiden keributan dengan sekelompok suporter usai tersingkir dari Piala FA. Ia bahkan sempat adu mulut hingga berujung kontak fisik.
Tersingkirnya Tottenham sendiri akibat kalah dari Norwich City lewat drama adu penalti dengan skor 2-3, Kamis (5/3/2020) dini hari WIB. Sebelumnya Spurs hanya bermain imbang 1-1 di waktu normal.
Usut punya usut, kemarahan Eric Dier cukup beralasan. Menurut laporan Sky Sports, insiden tersebut bermula saat sekelompok fans yang merasa tak terima dengan penampilannya melemparkan cacian yang cukup pedas.
Baca Juga:
Sindir Kinerja Wasit, Tira Persikabo Unggah Video Handball Pemain Arema FC
Sontak keluarganya yang mendengar merasa tak terima. Tak berselang lama, Eric Dier langsung lari ke atas tribune untuk menghampiri fans tersebut dan terjadilah keributan.
Menanggapi soal ribut-ribut Eric Dier dengan fans, pelatih Jose Mourinho akhirnya angkat bicara. Menurutnya, tindakan yang dilakukan pemainnya itu adalah hal wajar jika mendengar sebuah hinaan, namun ia juga tidak membenarkannya.
''Saya rasa Eric melakukan sesuatu yang seharusnya tidak dilakukan seorang pesepak bola profesional. Namun mungkin seluruh dari kita akan melakukan tindakan seperti itu,'' ujar Mourinho.
Baca Juga:
Undian Perempatfinal Piala FA: Leicester Vs Chelsea, Newcastle Vs City
''Saya ulangi, sebagai profesional kami tidak dibenarkan melakukan tindakan itu. Tapi saya bersama pemain memahami situasi itu,'' tuturnya menambahkan.
Lebih lanjut, Mourinho pun membenarkan soal hinaan fans tersebut pada Eric Dier. Ia menilai bahwa sikap tersebut terlalu berlebihan.
''Yang saya tahu, orang itu menghina Eric. Adiknya yang ada di sana merasa tak senang dengan situasi tersebut,'' kata pelatih asal Portugal tersebut.
Baca Juga:
Hasil Piala FA: Leicester dan Man City Lolos, Tottenham Tersingkir
Akibat keributan tersebut, Eric Dier pun terancam hukuman dari Tottenham. Namun Mourinho merasa tak terima jika pemainnya itu diadili,
''Jika klub memberikan hal itu (hukuman), saya tidak setuju. Meski saya tahu Eric memang bersalah,'' tandasnya.
Berita Terkait
-
Link Live Streaming Resmi dan Jadwal Semifinal Piala FA: Man United Jumpa Klub Divisi 2 Usai Duel Gila vs Liverpool
-
Indra Sjafri Panggil Pemain Muda Tottenham Hotspur ke Timnas U-20, Han Willhoft-King Merespon Begini
-
Hasil Liga Inggris: Dramatis, Tottenham Meraih Kemenangan Dramatis atas Liverpool
-
Pernah Bersama, Jose Mourinho Siap Tampung 'Si Bad Boy' Mason Greenwood
-
Hasil Liga Inggris: Liverpool Menang Telak, Tottenham Hajar Manchester United, Manchester City Kalahkan Newcastle
-
Bima Sakti Buka Peluang Pemain Tottenham untuk Perkuat Timnas Indonesia U-17, tapi ...
-
Harry Kane Resmi Gabung Bayern Munich, Mimpi Menangkan Trofi akan Segera Terwujud
-
Siap Urus Naturalisasi, Ketum PSSI 'Tantang' Pemain Tottenham Gabriel Han Willhoft-King Datang ke Indonesia
-
Tim-tim Inggris yang Juara di Pramusim, Ada Klubnya Elkan Baggott
-
Termasuk Al Hilal, Berikut 5 Klub Paling Boros di Bursa Transfer Musim Panas 2023
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter