Irwan Febri Rialdi
Napoli vs Juventus. (Twitter/@sscnapoli).

Bolatimes.com - Hasil minor didapat oleh Juventus kala menyambangi markas Napoli dalam lanjutan Serie A Italia 2019/2020 di San Paolo, Senin (27/1/2020). Tim Kota Turin tumbang dengan skor 1-2.

Dua gol Napoli berhasil diciptakan oleh Piotr Zielinski pada menit ke-63 dan Lorenzo Insigne (86'). Sementara gol hiburan Juventus dilesakkan oleh Cristiano Ronaldo (90').

Tidak hanya hasil, Juventus kalah total dalam laga tersebut. Secara penguasaan bola, Napoli unggul 52 persen berbanding 48 persen.

Baca Juga:
Kobe Bryant, Legenda NBA yang Meninggal Akibat Kecelakaan Helikopter

Soal tendangan ke ke gawang, ada 15 sepakan yang mampu dilesakkan Napoli, sedangkan Juventus cuma delapan kali.

Terkait kekalahan tersebut, Maurizio Sarri selaku pelatih Juventus menyebut anak asuhnya tidak tampil seperti biasanya. Ia juga mengaku bahwa telah melakukan pendekatan taktik yang salah.

Pelatih Juventus, Maurizio Sarri. [Marco Bertorello / AFP]

"Kami kurang aktif sepanjang pertandingan. Kami bermain dengan tempo yang lambat, melakukan lima sentuhkan, selalu jauh di antara lini, sangat hambar," kata Sarri dilansir dari Football Italia.

Baca Juga:
Juventus Disikat Napoli, Berikut Klasemen Terbaru Serie A Italia 2019/20

"Ini adalah permainan yang buruk. Kami memiliki pendekatan (taktik) yang salah. Interpretasi psikologis yang diikuti oleh interpretasi fisik. Ini bukan kami biasanya," imbuhnya.

Kekalahan ini membuat Juventus gagal memperlebat jarak dari Inter Milan dalam klasemen sementara Serie A Italia 2019/2020.

Juventus saat ini berada di posisi puncak dengan koleksi 51 poin dari 21 pertandingan. Unggul tiga poin dari Inter Milan yang berada di urutan kedua.

Baca Juga:
Real Madrid Libas Valladolid, Berikut Klasemen Terbaru Liga Spanyol 2019/20

Load More