Galih Priatmojo | Irwan Febri Rialdi
Kylian Mbappe sukses mencetak tiga gol dalam kemenangan Paris Saint Germain atas AS Monaco di Parc des Princes, Senin (22/4/2019) dini hari WIB. (ANNE-CHRISTINE POUJOULAT / AFP)

Bolatimes.com - Bintang muda Paris Saint-Germain (PSG), Kylian Mbappe, meyakini Lionel Messi akan memenangi Ballon d'Or 2019. Ia merasa pemain asal Argentina itu masih yang terbaik.

Penghargaan Ballon d'Or 2019 akan diumumkan di Prancis pada 2 Desember 2019. Para pemain tenar seperti Lionel Messi, Cristiano Ronaldo, hingga Virgil van Dijk masuk dalam daftar.

Banyak yang memprediksi bahwa Ballon d'Or tahun ini akan menjadi milik pemain Liverpool. Sebab, tim asal Inggris itu tampil impresif tahun lalu dengan menjuarai Liga Champions.

Baca Juga:
Suporter Indonesia Ini Ungkap Fakta Miris Lainnya Usai Dipukuli di Malaysia

Namun, bagi Mbappe, bukan pemain Liverpool yang layak memenangkannya, melainkan bintang Barcelona asal Argentina, Lionel Messi.

Megabintang Barcelona, Lionel Messi melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Celta Vigo dalam laga lanjutan Liga Spanyol 2019/2020 di Camp Nou, Minggu (10/11/2019) dini hari WIB. [Josep LAGO / AFP] Josep LAGO / AFP

"Dalam pengertian individual, ia [Messi] adalah yang terbaik pada tahun ini," ujar Mbappe kepada Spiegel, dikutip dari Goal.

Lionel Messi sudah memenangkan lima Ballon d'Or sepanjang kariernya. Ia terakhir kali memenangkan trofi bergengsi itu pada 2015 silam.

Baca Juga:
Ini Alasan N'Golo Kante Tolak PSG dan Pilih Tetap di Chelsea

Setelah itu, pada 2016 dan 2017, penghargaan tersebut menjadi milik Cristiano Ronaldo. Sementara tahun lalu Luka Modric yang memenangkan Ballon d'Or.

Pada musim 2019/2020, Lionel Messi sudah tampil dalam 12 pertandingan bersama Barcelona di semua kompetisi. Dari kesempatan itu, sudah sembilan gol dan enam assist yang tercipta.

Baca Juga:
Eden Hazard Punya Mimpi Ingin Duet dengan Kylian Mbappe

Load More