Bolatimes.com - Timnas Spanyol U-21 sukses merebut gelar juara Piala Eropa U-21 2019 usai menaklukkan Jerman di final yang dihelat Senin (1/7/2019) dini hari WIB tadi. Gelandang sentral Napoli, Fabian Ruiz, jadi aktor kesuksesan La Rojita kali ini.
Dalam laga final yang digelar di Stadio Friuli, Udine, Spanyol U-21 menang dengan skor 2-1. Fabian sendiri memang tampil apik untuk La Rojita sepanjang turnamen yang diselenggarakan di Italia itu.
Mencetak satu gol pembuka Spanyol di menit ketujuh pada laga dini hari tadi, Fabian pun akhirnya terpilih sebagai pemain terbaik turnamen.
Baca Juga:
Daripada Tukangi Newcastle Patrick Vieira Pilih Bertahan di OGC Nice
Soal kesuksesannya ini, pemain berusia 23 tahun itu secara khusus mengucapkan terima kasih pada pelatih Napoli, Carlo Ancelotti. Sebab, pelatih 60 tahun itu mentornya dalam semusim terakhir di level klub.
"Carlo Ancelotti sangat penting bagi perkembangan performa dan karier saya dalam setahun terakhir. Dia amat berjasa. Dia sosok inspirasi yang sangat penting bagi saya," ucap Fabian disadur dari beIN SPORTS.
"Dia memberikan saya kepercayaan diri, yang mana adalah sesuatu yang penting dan sangat dibutuhkan untuk semua pemain dalam kariernya. Dia memberi saya pelajaran soal mentalitas," bebernya.
Baca Juga:
Inter Milan Resmi Boyong Diego Godin dari Atletico Madrid
"Awal turnamen sangat berbeda, kalah melawan Italia (di babak fase grup) membuatnya lebih sulit. Tetapi tim ini memiliki semangat, hati dan keberanian," tukas gelandang 23 tahun itu.
Ancelotti sendiri adalah sosok yang mendatangkan Fabian ke Napoli dari Real Betis dengan nilai transfer mencapai 3 juta euro pada bursa transfer musim panas 2018 lalu. Fabian pun menjelma menjadi sosok vital di lini vital Partenopei di sepanjang musim 2018/2019 lalu.
Total pengoleksi sepasang caps bersama Timnas Senior Spanyol itu memainkan 40 laga bersama Napoli di seluruh kompetisi, dengan torehan 7 gol plus 3 assist.
Baca Juga:
Kecewa dengan Keputusan Wasit, PSIS Layangkan Protes ke Komite Wasit PSSI
Berita Terkait
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Inter Milan 'Kedinginan di Puncak' Serie A, Juventus Sanggup Kejar 12 Poin?
-
Kekuatan Napolis di Tangan Pelatih Francesco Calzona, Barcelona Jangan Lengah
-
Jadwal Playoff Euro 2024, Tersisa 3 Slot akan Diperebutkan 12 Tim
-
5 Negara Calon Kuat Juara Euro 2024: Satu di Antaranya Tampil Sempurna di Babak Kualifikasi
-
5 Negara Kandidat Kuat Juara Euro 2024, No 4 Ingin Ukir Sejarah
-
Keputusan Berani Leonardo Bonucci demi Bisa Perkuat Timnas Italia Bertarung di Euro 2024
-
Carlo Anceloti Puas Penampilan Real Madrid, tapi Minta Pemainnya Waspadai Manuver Girona
-
Dipecundangi Juventus, Pelatih Napoli Ogah Mengakui Kekalahan hingga Salahkan Nasib
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter