Rauhanda Riyantama | Muhammad Ilham Baktora
joao felix/instagram

Bolatimes.com - Manajemen Manchester United (MU) terancam gagal mendatangkan gelandang Benfica, Joao Felix ke Old Trafford. Pasalnya, Presiden Benfica, Luis Filipe Viera menolak rencana Setan Merah untuk membayar biaya awal 80 juta pound sterling atau Rp 1,4 triliun, sebelum melunasi nilai klausul Felix yang mencapai 105 juta pound sterling atau setara Rp 1,8 triliun.

MU cukup gencar dikabarkan bakal mendatangkan wonderkid asal Portugal itu pada musim panas mendatang.

Penilaian publik terkait performa MU pada musim ini yang buruk, menjadi evaluasi bagi Ole Gunnar Solskjaer dan kolega untuk mencari pengganti pemain baru.

Baca Juga:
Karena Faktor Ini, Manchester United Berhenti Kejar Matthijs de Ligt

Dilansir dari Mirror yang dilaporkan media Portugal Correio da Manha, MU sedang merencanakan proposal untuk memenuhi nilai klausul Felix sebesar 105 juta pound sterling atau Rp 1,8 triliun. Namun pembayarannya tidak dilunasi sekaligus.

Ole Gunnar Solskjaer bersalaman dengan Paul Pogba usai laga melawan Watford pada 30 Maret 2019 (Paul Ellis/AFP)

Laporan tersebut mengkalim MU akan menjual dua pemain bintangnya dan menginvestasikan kembali kepada Felix.

Presiden Benfica, Luis Filipe Viera menolak rencana MU, jika pembayaran tersebut tak dilunasi di awal transaksi sesuai dengan nilai yang telah ditawarkan.

Baca Juga:
Ini Sosok Ballboy yang Beruntung Dipeluk Calon Bintang Juventus Joao Felix

Dengan demikian, impian Setan Merah menambah daya gedor di lini depan teracam pupus.

Terpisah, Joao Felix telah membukukan 13 gol dan delapan assits pada 19 pertandingan terakhirnya. Prestasi tersebut dinilai cukup impresif pada musim ini.

Tak hanya Manchester United, peraih gelar Liga Primer Inggris 2019 dikabarkan tertarik menggaet pemain 19 tahun itu ke Etihad.

Baca Juga:
Nasib Naas Benfica di Bawah Bayang Kutukan 100 Tahun Guttman

Load More