Bolatimes.com - Pelatih Olympique Lyon, Jean-Michel Aulas memberikan perbandingan antara Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi. Hal tersebut diutarakan Aulas jelang timnya berhadapan dengan Barcelona dalam laga lanjutan Liga Champions.
Olympique Lyon akan lebih dulu menjamu Barcelona pada laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Groupama Stadium, Rabu (20/2/2019) dini hari WIB.
Jelang laga tersebut, Jean-Michel Aulas sepertinya tak gentar berhadapan dengan Barcelona yang diisi oleh banyak pemain bintang, terutama ada sosok Lionel Messi dalam skuat Blaugrana.
Baca Juga:
Ramalan Frank Sinclair Meleset Total, Justru Chelsea yang Terbantai
Pelatih asal Prancis itu justru berusaha memanaskan suasana sebelum laga dengan membandingkan Lionel Messi dengan mantan bintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo.
Menurut Aulas, performa Ronaldo dalam catatan pertemuan dengan Lyon lebih bagus ketimbang Messi. Pelatih berusia 69 tahun itu menilai performa kapten Barcelona tersebut tidak pernah bagus ketika berhadapan dengan timnya.
Berbeda dengan Ronaldo, Aulas masih mengingat betul ketika Ronaldo masih membela Manchester United saat itu. Pemain asal Portugal tersebut membuat laga menjadi imbang 2-2 setelah Lyon unggul lebih dua gol di babak pertama. Ronaldo menyamakan kedudukan berkat dua assist-nya kepada Ruud van Nistelrooy.
Baca Juga:
Ini Taktik Racikan Ole Gunnar Solskjaer yang Sukses Bungkam Chelsea
"Lionel Messi? Messi tak pernah bersemangat melawan kami, tak seperti Cristiano Ronaldo. Saya ingat betul Ronaldo dengan Man United pada 2004. Kami saat itu sudah unggul 2-0 di babak pertama dan kemudian Ronaldo muncul. Ia benar-benar pemain hebat," terang Jean-Michel Aulas dikutip dari calciomercato.com.
Lebih lanjut, Aulas justru menyambut dengan optimis laga melawan Barcelona di babak 16 besar Liga Champions tersebut. Menurutnya, bukan hanya Lionel Messi yang harus diwaspadai, tetapi semua pemain Blaugrana patut untuk diwaspadai.
"Kami menghadapi banyak pemain hebat dan akan menjadi sangat menarik berhadapan dengan FC Barcelona pekan ini. Kita tak bisa hanya fokus pada Messi, kita harus mecoba dan menetralkan seluruh pemain Barcelona secara keseluruhan," tutur Aulas.
Baca Juga:
Hasil Lengkap Serie A Pekan ke-24, AS Roma Masuk Lima Besar Klasemen
Berita Terkait
-
Ngeri! Barcelona Belum Selesai, Ini 4 Pemain Incaran untuk Musim Ini
-
Ngeri! Pemain Incaran Sebut Barcelona Disebut Miskin, Hina gak sih?
-
Drama Full Tegang 90 Menit Al Shabab vs Al Nassr, Cristiano Ronaldo sampai Ketar-ketir
-
Kekuatan Napolis di Tangan Pelatih Francesco Calzona, Barcelona Jangan Lengah
-
Pemegang Gelar Top Skorer Euro Sepanjang Masa Cristiano Ronaldo Murka pada Wasit di Riyadh Season Cup 2024
-
5 Negara Calon Kuat Juara Euro 2024: Satu di Antaranya Tampil Sempurna di Babak Kualifikasi
-
Persib vs Persis: Bobotoh Minta Stefano Beltrame Buktikan Diri, 'Cristiano Ronaldo' Ikut Nimbrung
-
Romelu Lukaku Pencetak Gol Terbanyak Kualifikasi Euro 2024, Langkahi Cristiano Ronaldo Sekaligus Ukir Sejarah Baru
-
Tekad Kuat Bawa Portugal Juara Euro 2024, Cristiano Ronaldo Tak Ambil Pusing soal Rekor Pribadi
-
Euro 2024 Pengabdian Terakhir Cristiano Ronaldo untuk Timnas Portugal, CR7 Lupakan Rekor 1.000 Gol Meksi Dibayangi Messi
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter