Bolatimes.com - Insiden pelemparan bom molotov mewarnai laga Liga Champions 2018/19 yang mempertemukan AEK Athens dengan Ajax Amsterdam. Dilaporkan insiden tersebut terjadi sebelum pertandingan berlangsung
Laga matchday kelima Liga Champions 2018/19 antara AEK Athens dengan Ajax Amsterdam memang berhasil dimenangkan oleh Ajax di Olympiako Stadio, Rabu (28/11/2018). Tim tuan rumah tunduk dengan skor 2-0.
Namun, ada insiden yang menjadi sorotan pada laga tersebut. Laga antara AEK Athens melawan Ajax Amsterdam itu sempat diwarnai bentrokan pihak kepolisian dengan para pendukung di stadion, sebelum terjadinya pelemparan bom molotov.
Baca Juga:
Tagar PSSday Rajai Twitter, Duta Sheila on 7 Doakan PSS Menang
Berdasarkan The Guardian, insiden tersebut terjadi sebelum laga dimulai. Suporter AEK Athens melemparkan flare ke tribun suporter Ajax. Selain itu, suporter tuan rumah juga sampai melempar bom molotov.
Foto yang beredar luas juga menunjukkan banyak suporter dari Ajax terlihat berlumuran darah karena terlibat bentrok dengan pihak kepolisian. Bahkan bek Ajax, Matthijs de Ligt berusaha mendamaikan para suporter dengan cara mendatanganinya.
Baca Juga:
Meski Menang, Allegri Akui Pertahanan Valencia Terbaik di La Liga
Keributan juga berlanjut hingga awal babak kedua. Kepulan asap dari petasan yang dilemparkan suporter menyebabkan terganggunya pertandingan.
Masih berdasarkan laopran The Guardian, ternyata pihak kepolisian juga terlibat bentrok dengan para suporter AEK sebelum terjadinya bentrok di stadion. Mereka terlibat keributan di markas polisi bersama dengan suporter Ajax.
Pada saat itu lalu lintas sampai diblokir karena suporter AEK melempar bom bensin ke arah polisi dan suporter Ajax.
Baca Juga:
Berumur Nyaris Satu Abad, Persija Rayakan Ultah dengan Sederhana
Setelah keributan terjadi di stadion, belum ada laporan dari pihak kepolisian terkait ada penangkapan akibat bentrok tersebut.
Berita Terkait
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Timnas Indonesia Hadapi Raja Terakhir, Hokky Caraka Minta Hal Ini ke Suporter
-
Shayne Pattynama Akui Kehebatan Vietnam, Bek Kiri Timnas Indonesia Minta Dukungan Suporter
-
Malaysia Tahan Suriah, Timnas Indonesia Jadi Bahan Ledekan Suporter Jiran
-
Disebut Rangkap Jadi Agen Travel, Harga Kemahalan Kritik ke PSSI yang Jual Tiket Nonton Pertandingan Timnas Indonesia di
-
Berbagai Kejutan Menarik di Sepanjang Musim Liga Champions
-
Catatan Lini Pertahanan Inter Milan Menakjubkan, Mampukah Atletico Madrid Bobol Gawang Nerazzuri di Liga Champion?
-
Intip Potensi Lawan Berat Inter Milan Milan di Babak 16 Besar Liga Champion, Klub Ini Bisa Jadi Batu Sandungan
-
Pemain Keturunan Ini Sukses Bikin MU Pesakitan di Liga Champions, Benarkah Target Shin Tae-yong untuk Dinaturalisasi?
-
Atletico Bungkam Wakil Serie A Lazio, Tiket 16 Besar Sudah di Tangan
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter