Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Bolatimes.com - Liga Champions 2018/2019 telah dimulai di dua tempat berbeda yakni Stadion Camp Nou, Spanyol dan Stadion Giuseppe Meazza, Italia pada Selasa (18/9/2018) 23:30 WIB.
Kedua pertandingan ini digelar pada waktu yang sama di masing-masing tempat, Barcelona berhasil mengalahkan PSV Eindhoven sementara Inter menang dramatis atas Tottenham Hotspur, total tujuh gol tercipta di dua pertandingan ini.
Pencetak gol pertama kali di Liga Champions adalah penyerang Sporting Lisbon, Joao Martins pada menit ke-14 ke gawang FK Partizan di Stadion Nasional, Portugal pada Piala Champions 1955-56.
Lionel Messi dan Ousmane Dembele dari Barcelona, Christian Eriksen dari Tottenham Hotspur, serta Mauro Icardi dan Matias Vecino dari Inter Milan membuka keran gol Liga Champions 2018.
Baca Juga
-
Klaim Setara Ronaldo dan Messi, Ramos Sindir Griezmann
-
Asyik! Google Luncurkan Channel Youtube Khusus Nonton Bola Live
-
Jadwal dan Info Tiket Timnas Indonesia U-19 di Mini Turnamen
-
Timnas Indonesia Bantai Kirgistan di Laga Kedua Piala Asia U-16
-
Komentar Pedas Netizen Seusai Neymar Ditipu Aksi Gocek Sadio Mane
Namun siapa diantara mereka yang menjadi pencetak gol pertama di Liga Champions musim 2018/2019? berikut daftar pencetak gol perdana di Liga Champions 11 tahun terakhir mulai dari babak penyisihan grup:
11. Sergio Aguero - Atletico Madrid (Liga Champions 2008/2009)
Pemain Atletico Madrid, Sergio Aguero membuka keran gol Liga Champions 2008/2009 lewat golnya ke gawang PSV Eindhoven pada menit kesembilan.
Saat itu Atletico Madrid membungkam PSV Eindhoven di depan puluhan ribu pendukungnnya sendiri dengan skor 0-3, (16/9/2008).
10. Cristiano Ronaldo - Real Madrid (Liga Champions 2009/2010)
Musim pertama kedatangan Cristiano Ronaldo langsung membuat kejutan dengan membuka keran gol Liga Champions 2009/2010 lewat gol tendangan bebasnya ke gawang FC Zurich dan membawa Real Madrid menang 5-2 atas FC Zurich.
9. Petri Pasanen - Werder Bremen (Liga Champions 2010/2011)
Pemain Belakang Werder Bremen, Petri Pasanen membuka deretan gol di Liga Champions 2010/2011 lewat golnya ke gawang Tottenham Hotspur, namun sayang gol Petri gagal memenangkan Wender Bremen, skor berakhir imbang 2-2.
8. Alexandre Pato - AC Milan (Liga Champions 2011/2012)
Gol cepat Alexandre Pato ke gawang Barcelona pada detik ke-24 di partai perdana babak penyisihan grup membuka keran gol Liga Champions 2011/2012, namun sayang AC Milan harus menelan kekalahan dengan skor 2-3 di Camp Nou.
7. David Alaba - Bayern Munchen (Liga Champions 2012/2013)
Bek Bayern Munchen, David Alaba mencetak gol perdana di Liga Champions 2013/2014 lewat gol cepat tendangan bebasnya pada menit ketiga yang membuka pesta kemenangan 3-0 Bayern Munich atas CSKA Moskow.
6. Isco - Malaga (Liga Champions 2013/2014)
Pemain Malaga, Isco membuka keran gol Liga Champions 2014/2015 lewat golnya ke gawang Zenit pada menit ketiga, gol itu sekaligus membawa Malaga menang dengan skor akhir 3-0.
5. Hulk - Zenit St Petersburg (Liga Champions 2014/2015)
Bomber Zenit St Petersburg, Hulk mencetak gol ke gawang kiper Benfica, Ederson Moraes pada babak penyisihan grup Liga Champions 2014/2015 sekaligus membawa Zenit menang dengan skor 2-0.
4. Angel di Maria - Paris Saint Germain (Liga Champions 2015/2016)
Gol cepat Angel di Maria ke gawang wakil Swedia, Malmo berhasil membawa Paris Saint Germain unggul pada menit keempat di babak penyisihan Liga Champions 2015/2016. Namun pada pertandingan ini ia harus ditarik keluar karena mengalami masalah pada lutut kirinya.
3. Edinson Cavani - Paris Saint Germain (Liga Champions 2016/2017)
Musim berikutnya jadi milik PSG lagi, Edinson Cavani mencetak gol sundulan saat waktu belum genap satu menit ke gawang Arsenal apda babak penyisihan grup A Liga Champions 2016/2017). Namun Arsenal bisa menyamakan kedudukan dan skor akhir menjadi 1-1.
2. Seydou Doumbia - Sporting CP (Liga Champions 2017/2018)
Pembuka keran gol Liga Champions musim lalu bukan berasal dari nama tenar, ia adalah pemain Sporting CP, Seydou Doumbia lewat gol cepat pada menit kedua ke gawang Olympiakos, gol tersebut sekaligus mengawali pertandigan sengit yang berakhir dengan skor 3-2 untuk Sporting CP.
1. Lionel Messi - Barcelona (Liga Champions 2018/2019)
Lionel Messi mencetak gol pertama Barcelona pada menit ke-32 lewat tendangan bebas khas Messi dari beberapa meter didepan kotak penalti saat melawan PSV Eindhoven di laga perdana babak penyisihan grup Liga Champions 2018/2019. Satu gol itu mengawali hatricknya di pertandingan ini, Barcelona meraih tri poin perdana dengan skor akhir 4-0 atas PSV.
Tag
Terkini
- Profil Rui Costa, Presiden Benfica Sekaligus Legenda Portugal yang Kecam Enzo Fernandez
- Profil Jang Hyun-soo, Pemain yang Bikin Shin Tae-yong Sakit Hati hingga Dicoret dari Timnas Seumur Hidup
- 5 Tim Nasional yang Prestasinya Melesat usai Gunakan Pemain Keturunan
- 5 Pemain yang Gagal Pindah di Menit Akhir Jelang Penutupan Bursa Transfer Musim Dingin 2023
- Daftar Liga Paling 'Cuan' di Bursa Transfer Musim Dingin 2023, Efek Jual-jual Pemain ke Klub Top
- Daftar Liga Paling Boros di Bursa Transfer Musim Dingin 2023, Nomotr 1 Tembus Rp13,4 Triliun
- Viral Video Bos Al Nassr Marah-marah: Saya Bayar 200 Juta Euro, Ronaldo Cuma Bisa 'Siuuu'
- Sesumbar Sabitzer Dipinjam Manchester United, Tak Ingin Numpang Lewat, Tapi bakal Menangkan Trofi
- Profil Soichiro Kozuki, Pemain FC Schalke 04 asal Jepang yang Awali Karier dari Divisi 5
- Takut Kekalahannya Terulang seperti di Piala Super Spanyol, Carlo Ancelotti Salahkan Jadwal Pertandingan yang Padat
Berita Terkait
-
Media Malaysia Singgung Pernyataan Shin Tae-yong yang Sebut Pemain Timnas Indonesia U-20 Harus Main Pakai Otak
-
5 Pemain dengan Gaji Termahal di 2023, Tak Cuma Cristiano Ronaldo
-
Cristiano Ronaldo Akhirnya Cetak Gol, Al Nassr Imbang Lawan Al Fateh
-
5 Pemain yang Gagal Pindah di Menit Akhir Jelang Penutupan Bursa Transfer Musim Dingin 2023
-
Bawa-bawa Lionel Messi ke TC Timnas Indonesia U-20, Shin Tae-yong Diledek Media Vietnam
-
Berkarier ke Luar Negeri, Marselino Ferdinan Disandingkan dengan Dua GOAT
-
Viral Video Bos Al Nassr Marah-marah: Saya Bayar 200 Juta Euro, Ronaldo Cuma Bisa 'Siuuu'
-
Performa Cristiano Ronaldo Dianggap Menurun di Arab, Video Kakinya Seharga Rp16 Triliun Kembali jadi Sorotan
-
Pujian Selangit Striker Bali United pada Marselino Ferdinan yang Pindah ke Klub Belgia, Seret Nama Cristiano Ronaldo
-
Bawa-bawa Nama Pemain Bintang Dunia, Ini Alasan Shin Tae-yong sebut Lionel Messi saat Latih Timnas Indonesia U-20