Agung Pratnyawan | Irwan Febri Rialdi
Bek Uruguay, Diego Godin (Sumber: twitter)

Bolatimes.com - Piala Dunia 2018 telah menyelesaikan babak fase grup. Beberapa hasil mengejutkan tak luput dari perhatian pecinta sepak bola dunia. Seperti halnya juara bertahan Jerman yang tersingkir lebih awal hingga Jepang yang sukses melenggang ke babak 16 besar.

Babak fase grup sendiri menyisakan beberapa catatan yang menarik, salah satunya rekor belum kebobolan di tiga laga fase grup.

Dari 32 kontestan Piala Dunia 2018, hanya ada satu negara yang belum sekalipun gawangnya dikoyak lawan. Negara itu adalah Uruguay.

Baca Juga:
5 Potret Maria Salaues, Pacar Paul Pogba yang Sangat Menggoda

Skuat Uruguay (Sumber: FIFA)

Pertahan yang digalang oleh Diego Godin cs sukses tiga kali mencatatkan clean-sheet. Keberhasilan itu mereka ciptakan kala menghadapi Arab Saudi, Mesir dan tuan rumah Rusia.

Namun, untuk masalah produktifitas gol, lini serang Uruguay terbilang irit. Luis Suarez cs hanya mampu mencetak lima gol, tetapi rutin di setiap pertandingan. Sehingga skuat yang berjuluk La Celeste lolos dari grup A dengan poin sempurna, sembilan.

Berikut hasil tiga pertandingan Uruguay di Grup A, Jumat (19/6/2018):

Baca Juga:
5 Momen Romantis WAGs Hibur Kekasih yang Gagal di Piala Dunia

15 Juni 2018 - Mesir 0 vs 1 Uruguay
20 Juni 2018 - Uruguay 1 vs 0 Arab Saudi
25 Juni 2018 - Uruguay 3 vs 0 Rusia 

Pada babak 16 besar nanti, Uruguay akan ditantang runner-up dari Grup B, Portugal. Pertandingan itu bakal dihelat di Fisht Stadium, Sabtu (30/6/2018).

Baca Juga:
Cuitan Keras 2 Legenda Der Panzer usai Jerman Tersingkir

Load More