Bolatimes.com - Brasil akhirnya mampu memetik hasil sempurna setelah berhasil menekuk Kosta Rika 2-0 di penyisihan Grup E Piala Dunia 2018.
Skuat Selecao yang tampil dominan di sepanjang pertandingan harus ekstra sabar menunggu datangnya kemenangan pertama mereka. Permainan ketat yang ditampilkan para penggawa Kosta Rika cukup menguras energi Neymar dkk.
Kebuntuan pun akhirnya terpecahkan setelah di menit ke 90+1 Phillipe Coutinho mampu menjebol gawang kiper Kosta Rika, Keylor Navas. Pemain yang baru saja diboyong Barcelona tersebut dengan sigap mencocor bola liar di depan gawang Kosta Rika.
Baca Juga:
Prediksi Nigeria vs Islandia di Laga Grup D Piala Dunia 2018
Sontak para pemain pun berlarian menuju pinggir lapangan dan saling berpelukan. Tak kalah girang, sejumlah pemain di bench pun turut bersorak. Tak ketinggalan sang pelatih Tite.
Juru taktik yang sukses mengubah gaya permainan Brasil jadi lebih modern dan dinamis tersebut saking semangatnya meluapkan kegembiraan Brasil mencetak gol pertama sampai-sampai ia jatuh tersungkur di pinggir lapangan. Momen ini pun sempat terekam kamera.
Belum usai girang berhasil melesakkan gol pertama, tujuh menit berselang mega bintang Neymar turut menyumbangkan satu gol sekaligus memastikan kemenangan Brasil atas Kosta Rika dengan skor akhir 2-0.
Baca Juga:
Cetak Gol ke Gawang Kosta Rika, Neymar Lampaui Torehan Romario
Hasil positif di laga kedua ini membuat Brasil memiliki kans cukup besar untuk lolos ke babak 16 besar.
Baca Juga:
Skor Kacamata Warnai Laga Brasil vs Kosta Rika di Babak Pertama
Berita Terkait
-
Bentrok Suporter vs Polisi Brasil, Lupakan Lionel Messi, Sokok Ini Jadi Pahlawan Argentina
-
Hasil dan Jadwal Piala Dunia U-17: Maroko Menang Dramatis, Argentina Pesta Gol, Dua Tiket Tersisa
-
Gareth Southgate Ingin Bawa Inggris Jadi Nomor Satu di Dunia, Kudeta Perancis dan Argentina!
-
Kenapa Juara Piala Dunia U17 Kebanyakan dari Afrika atau Brasil? Ternyata Ada Kaitannya dengan Nasib
-
Skenario 'Enteng' Timnas Indonesia Lolos 16 Besar Piala Dunia U-17, Saingannya Argentina dan Brasil
-
Jadwal Siaran Langsung Piala Dunia U-17 2023 Hari Ini: Ada Inggris, Brasil, dan Argentina
-
Santai dengan Cuaca, Pelatih Brasil U-17: Di Negara Kami Lebih Panas
-
Diisukan KDRT, Anthony Resmi Dicoret dari Timnas Brasil
-
Terbang ke Indonesia, Welber Jardim: Tuhan Memberkati Perjalanan Ini
-
Profil Marcos Sorato, Pelatih Baru Timnas Futsal Indonesia yang Dua Kali Juarai Piala Dunia
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter