Bolatimes.com - Performa talenta muda Brasil, Gabriel Jesus begitu memukau bersama klubnya Manchester City musim 2017/2018. Semenjak diboyong dari Palmeras di pertengahan musim lalu, pemuda 21 tahun ini langsung unjuk gigi dengan berhasil mencetak 18 gol di semua kompetisi bersama The Citizens. Terlebih, Jesus juga turut membantu timnya menjuarai Liga Premier Inggris musim ini.
Berkaca dengan prestasi tersebut, hal yang wajar jika ia akan menjadi harapan Brasil di Piala Dunia 2018.
Baca Juga:
7 Potret Seksi Monika Nietmoko, Fan Cantik Persija dari Polandia
Untuk meningkatkan performa, Jesus mendapat saran dari legenda Brasil yang berhasil membawa skuat Selecao menjadi juara di Piala Dunia 1994, Romario. Namun, saran darinya begitu nyeleneh. Jesus disarankan untuk memperbanyak aktivitas seksual menjelang Piala Dunia 2018.
"Memiliki seks yang cukup adalah salah satu nasihat, seperti membuat Anda dapat menikmati hari libur Anda. Dan, tentu saja, Anda harus berkonsentrasi pada hari pertandingan dan selama pertandingan," ujar Romario seperti dikutip Bolatimes.com dari Daily Mail.
Baca Juga:
Prediksi Persib vs Persipura, Rintangan Berat Pemuncak Klasemen
“Saya percaya Jesus sangat menyadari sepak bola dan apa yang diwakilinya untuk Brasil. Dia harus tiba di Piala Dunia dan mencetak gol. Itu yang paling penting," tuturnya menambahkan.
Sebagai pemain yang memiliki banyak pengalaman di Piala Dunia, Romario menilai ajang akbar tersebut berbeda dengan kompetisi-kompetisi lainnya.
Ia menilai Piala Dunia akan sulit karena para pemain terbaik di seluruh dunia akan ada di sana.
Baca Juga:
Prediksi Persija vs Madura United, Duel Sengit Pemburu Poin
"Piala Dunia adalah kompetisi yang sangat berbeda dari yang lain. Anda harus fokus 100 persen, jika tidak, Anda tidak akan memberikan yang terbaik untuk negara Anda," kata Romario.
Namun, lagi-lagi pria 52 tahun ini kembali menyarankan Jesus untuk memperbanyak aktivitas seksual.
"Tapi hal pertama yang saya sarankan untuk dia lakukan adalah memiliki banyak seks yang bagus," imbuhnya menutup.
Baca Juga:
David Beckham Nongol di Trailer Terbaru Deadpool
Barkaitan dengan aktivitas seksual, Romario memang dikenal dengan pesepak bola yang gila akan seks. Bahkan, ia sempat dikabarkan melakukan hubungan seksual di pesawat usai membela timnya.
Kendati demikan, Romario merupakan penyerang terbaik Brasil yang pernah ada. Selama kariernya sebagai penyerang, ia telah mengoleksi gelar top scorer sebanyak sembilan kali. Rinciannya, Vasco da Gama (tiga kali), Barcelona (satu kali), PSV Eindhoven (lima kali). Gelar individu bergangsi, Ballon d'Or turut ia sabet pada 1994 saat berseragam Blaugrana.
Jesus sendiri akan bersaing dengan penyerang Liverpool, Roberto Firmino untuk menjadi andalan lini depan Timnas Brasil di Piala Dunia 2018.
Performa Firmino juga tak kalah memukau dengan koleksi 26 gol di semua kompetisi. Akan tetapi, sejauh ini Tite, pelatih kepala Brasil, tampak lebih memercayai Jesus ketimbang Firmino.
Bolatimes.com/Irwan Febri Rialdi
Berita Terkait
-
Belum Terdaftar di Sidang CAS, Maarten Paes Justru Berpotensi Main di Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Satu Striker Liga Belanda Resmi Jadi WNI usai Timnas Indonesia Satu Grup dengan Jepang
-
Bertepatan Masuk Grup Neraka di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia Resmi Dapat Striker Anyar
-
Gabung di Grup C, Inilah Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
PSSI Bisa Kejar Maarten Paes Agar Tampil di Round 3 Kualifikasi Piala Dunia, Kasus Sama di CAS Selesai Cuma 2 Bulan
-
Resmi! Inilah Pembagian Pot Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Ranking FIFA Terbaru Timnas Indonesia, Selangkah Lagi Pecahkan Rekor Peringkat pada 2011
-
Kiper Naturalisasi Timnas Indonesia Maarten Paes Optimis Debut Kontra Irak, Kasus CAS sudah Clear?
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
Krisis Pemain Jelang Lawan Vietnam, STY Gercep Panggil Ferrari dan Irianto
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter