Bolatimes.com - Asosiasi sepak bola Jepang (JFA) secara resmi telah menunjuk Akira Nishino sebagai nakhoda Timnas Jepang untuk Piala Dunia 2018. Akira mengantikan posisi sebelumnya yang diemban oleh arsitek asal Bosnia and Herzegovina, Vahid Halilhodzic.
"Kami pikir direktur baru harus ditunjuk dari dalam, mengingat kami hanya memiliki dua bulan tersisa sebelum Piala Dunia," kata Presiden Asosiasi Sepakbola Jepang, Kozo Tashima seperti dkutip Bolatimes.com dari Sport24.
Baca Juga:
Dewa Itu Bernama Robbie Fowler
Keputusan Kozo Tashima dianggap beberapa pihak sangat mengejutkan. Hal ini lantaran persiapan Timnas Jepang ke Piala Dunia 2018 hanya tersisa 70 hari.
Namun, seperti apa sih sosok dari Akira Nishino yang menggantikan Vahid Halilhodzic?
Baca Juga:
Ernesto Valverde Pecahkan Rekor di Pertandingan ke-50
Nama Akira cukup mentereng di negeri Samurai Jepang. Ia dulunya seorang pemain sepak bola yang mencatatkan 12 caps di Timnas Jepang pada 1977–1978.
Selain itu, pelatih 63 tahun tersebut merupakan salah satu sosok yang cukup berjasa bagi Timnas Jepang. Tepatnya saat Akira menjadi pelatih skuat Samurai Biru pada Olimpiade Atalanta 1996.
Saat itu, ia turut menghantarkan skuat Jepang meraih perak. Salah satu momen yang paling membanggakan yakni saat Jepang berhasil mengalahkan timnas Brasil ketika masih diperkuat Ronaldo da Lima dan Roberto Carlos dengan skor tipis 1-0.
Baca Juga:
Dybala: Kami tak Akan Menyerah Dengan Real Madrid
Lalu, karier kepelatihannya dilanjutkan di klub Jepang seperti Kashiwa Reysol, Gamba Osaka, Vissel Kobe, dan Nagoya Grampus.
Namun, sejatinya nama Akira sebagai pelatih klub melambung tinggi ketika menjadi pelatih Gamba Osaka, kala ia membawa klub tersebut ke kejuaraan Asia atau AFC Champions League pada 2008.
Baca Juga:
Fakta di Balik Salto Viral Anak Cristiano Ronaldo
Bahkan saat itu, Gamba Osaka berhasil menjadi jawara AFC Champions League dengan menumbangkan wakil Australia, Adelaide United dengan agregat skor 5-0.
Bersama Akira, Gamba Osaka juga sempat merasakan parta semifinal Piala Dunia antar klub dengan melawan Manchester United pada 18 Desember 2008 di Yokohama International Stadium, Jepang.
Kala itu Man United yang dihuni oleh Cristiano Ronaldo, Wayne Rooney, dan Ryan Giggs berhasil mengalahkan Gamba Osaka dengan skor 5-3.
Dengan berbagai catatan yang mengkilat tersebut, cukup menarik untuk disimak kiprah Akira Nishino bersama Timnas Jepang di Piala Dunia 2018 nantinya.
Berita Terkait
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Hasil Drawing Piala Dunia Antarklub 2025, Grup G Seram
-
Belum Terdaftar di Sidang CAS, Maarten Paes Justru Berpotensi Main di Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Satu Striker Liga Belanda Resmi Jadi WNI usai Timnas Indonesia Satu Grup dengan Jepang
-
Bertepatan Masuk Grup Neraka di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia Resmi Dapat Striker Anyar
-
Gabung di Grup C, Inilah Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
PSSI Bisa Kejar Maarten Paes Agar Tampil di Round 3 Kualifikasi Piala Dunia, Kasus Sama di CAS Selesai Cuma 2 Bulan
-
Resmi! Inilah Pembagian Pot Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Ranking FIFA Terbaru Timnas Indonesia, Selangkah Lagi Pecahkan Rekor Peringkat pada 2011
-
Kiper Naturalisasi Timnas Indonesia Maarten Paes Optimis Debut Kontra Irak, Kasus CAS sudah Clear?
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Pecah Rekor, Erling Haaland Perpanjang Kontrak 10 Tahun di Manchester City
-
Hasil Drawing Piala Dunia Antarklub 2025, Grup G Seram
-
Diminati Man City, Tijjani Reijnders: Saya Akan Tandatangani Kontrak Baru di AC Milan
-
Tragedi Memilukan! Buntut Kontroversi Wasit, Bentrokan Suporter Tewaskan Puluhan Orang
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin