Husna Rahmayunita
Pebulu tangkis ganda putra Indonesia Marcus Gideon dan Kevin Sanjaya melakukan serangan kepada pebulu tangkis ganda putra Prancis Christo Popov dan Toma Junior Popov pada babak kualifikasi Daihatsu Indonesia Master 2022 di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (7/6/2022). [Suara.com/Alfian Winanto]

Bolatimes.com - Hasil Japan Open 2022, ganda putra Indonesia Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon melaju ke babak kedua usai menumbangkan wakil Malaysia Man Wei Chong/Kai Wun Tee, Selasa (30/8/2022).

Kevin/Marcus meraih kemenangan setelah bertanding sengit dua gim di Maruzen Intec Arena Osaka, Jepang. Pasangan berjuluk Minions menang dengan skor 23-21 dan 21-19.

Pekan lalu, Kevin/Marcus harus tersingkir di babak 16 besar Kejuaraan Dunia. Di Japan Open 2022, keduanya tak ingin mengulangi hal serupa.

Saat menghadapi wakil Malaysia, Minions mendapat perlawanan sengit dari lawannya. Di gim pertama, Kevin/Marcus tidak pernah benar-benar menguasai pertandingan. Mereka memang lebih banyak unggul, tetapi marjinnya tidak pernah lebih dari tiga poin.

Bahkan, pertandingan sempat mendebarkan untuk Kevin/Marcus di mana lawan berhasil menyamakan skor menjadi 21-21, sebelum berhasil mengamankan gim pertama dengan skor 23-21.

Sementara di gim kedua, Kevin/Marcus bahkan sempat tertinggal cukup jauh hingga selepas interval, sebelum untuk kali pertama berbalik unggul 15-14.

Laga kembali berlangsung sengit setelahnya, di mana skor sempat sama kuat 18-18, sebelum Kevin/Marcus secara susah payah menjinakkan lawannya dengan skor 21-19.

Di babak 16 besar, Kevin/Marcus sudah ditunggu wakil Korea Selatan, Kim Gi Jung/Kim Sa Rang yang berhasil melewati babak pertama dengan mengalahkan wakil Skotlandia, Alexander Dunn/Adam Hall dengan skor 21-15, 19-21, 21-14.

(Suara.com/Arief Apriadi)

Load More