Husna Rahmayunita
Ekspresi Pebulu tangkis ganda putra Indonesia Fajar Alfian dan Muhammad Rian Ardianto usai mengalahkan pebulu tangkis ganda putra Cina He Ji Ting dan Zhou Hao Dong pada babak semi final Daihatsu Indonesia Master 2022 di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (11/6/2022). [Suara.com/Alfian Winanto]

Bolatimes.com - Link live streaming final Singapore Open 2022 hari ini, Minggu (17/7/2022). Akan ada duel Merah Putih dari sektor ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto serta Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.

Sebanyak empat wakil RI melaju ke final Singapore Open 2022. Selain Fajar/Rian dan Leo/Daniel ada tunggal putra Anthony Ginting, ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.

Final Singapore Open 2022 digelar di Singapore Indoor Stadium, Minggu (17/7) mulai pukul 12.00 WIB. Pertandingan BWF World Tour Super 500 tersebut akan disiarkan langsung oleh iNewsTV dan bisa disaksikan secara live streaming.

Indonesia dipastikan telah mengunci satu gelar juara dari sektor ganda putra yang akan diperebutkan oleh Fajar/Rian lawan Leo/Daniel di final. Fajar/Rian yang sebelumnya menyabet gelar juara Malaysia Masters 2022 akan menghadapi pasangan berjuluk The Babies.

Sementara itu, Anthony Sinisuka Ginting dijadwalkan akan menghadapi wakil Jepang Kodai Naraoka di final Singapore Open 2022. Ini akan menjadi pertemuan perdana bagi Anthony Ginting dan Kodai Naraoka.

Duel keduanya pun diprediksi akan berlangsung sengit, demi menorehkan prestasi di kompetisi bulu tangkis.

Sedangkan ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti akan meladeni wakil China Zhang Shu Xian/Zheng Yu di partai puncak.

Ini merupakan ulangan final Malaysia Open 2022. Apriyani/Fadia berhasil mengalahkan pasangan China selepas melakoni rubber game 21-18, 12-21 dan 21-19 dalam turnamen tersebut.

Berikut jadwal final Singapore Open 2022 hari ini.

Main ke-1: Pusarla V. Sindhu (India) vs Wang Zhi Yi (China)

Main ke-2: Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand) vs Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping (China)

Main ke-3: Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (Indonesia) vs Zhang Shu Xian/Zheng Yu (China)

Main ke-4: Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia) vs Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (Indonesia)

Main ke-5: Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia) vs Kodai Naraoka (Jepang)

Adapun link live streaming final Singapore Open 2022 sebagai berikut.

iNewsTV

RCTI+

Link live score:

BWF

BWF Tournamentsoftware

Load More