Husna Rahmayunita
Pebulu tangkis tunggal putra Christian Adinata yang turun di partai kelima mengemas kemenangan 4-1 bagi timnas putra dengan menundukkan wakil Hong Kong Jason Gunawan dengan 21-15, 21-14 di penyisihan Grup A Kejuaraan Bulutangkis Asia Beregu di Selangor, Malaysia, Selasa. (dokumentasi PP PBSI)

Bolatimes.com - Jadwal Orleans Masters 2022 hari ini, Sabtu (2/4/2022). Sebanyak tiga wakil Indonesia melanjutkan perjuangan di semifinal termasuk tunggal putra Christian Adinata.

Adapun dua wakil Indonesia lain yang akan berburu tiket final Orleans Masters 2022 yakni tunggal putri Putri Kusuma Wardani dan ganda campuran Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati.

Putri Kusuma Wardani menyegel posisi di semifinal usai mengalahkan wakil Estonia Kristian Kuuba dalam dua gim 21--5 dan 21,17 pada laga yang digelar Jumat (1/4).

Baca Juga:
Sedih, Liga 1 2022/2023 Tanpa Wakil Ujung Barat dan Timur

Di semifinal, Putri KW akan berhadapan dengan unggulan Denmark, Line Hojmark Kjaersfeldt.

Sementara itu, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati menang atas ganda Finlandia-Rep Ceko Anton Kaisti/Alzbeta Basova secara straigt game 21-18 dab 21-10 hingga berhasil melaju ke babak berikutnya.

Selanjutnya mereka akan menghadapi ganda campuran Malaysia, Roy King Yap/Teoh Mei Xing di Palais des Sports Paris.

Baca Juga:
Respons Unik Warganet soal Hasil Undian Piala Dunia 2022, Bawa-bawa Perang sampai STY

Adapun Christian Adinata bakal bersua wakil India Mithun Manjunath di babak semifinal usai mengalahkan wakil tuan rumah Anaud Merkle di pertandingan sebelumnya.

Berikut jadwal Orleans Open 2022 hari ini, Sabtu (2/4/2022).

Lapangan 1 (Mulai Pukul 20.30 WIB)

Baca Juga:
Kaesang Pangarep Akui Sudah Bertemu Marko Simic, Diajak Gabung Persis Solo?

Main ke-5: Putri Kusuma Wardani vs Line Hojmark Kjaersfeldt (Denmark/3)

Lapangan 2 (Mulai Pukul 20.30 WIB)

Main ke-1: Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Roy King Yap/Teoh Mei Xing (Malaysia)

Baca Juga:
Taisei Marukawa dan Carlos Fortes Ungkap Alasan Mau Gabung PSIS Semarang

Main ke-2: Christian Adinata vs Mithun Manjunath (India)

Load More