Husna Rahmayunita
Selebrasi pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie atau yang akrab disapa Jojo, usai menaklukkan Anders Antonsen (Denmark) di babak perempat final French Open 2019, Jumat (25/10). [Humas PBSI]

Bolatimes.com - Dua wakil Indonesia memastikan diri lolos ke final Swiss Open 2022, mereka adalah tunggal putra Jonatan Christie dan ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. Berikut jadwal final Swiss Open 2022.

Jonatan Christie berhasil menembus partai puncak Swiss Open 2022 setelah susah payah bertarung melawan wakil India, Kidambi Srikanth, Sabtu (26/3/2022).

Kemenangan pebulu tangkis yang karib disapa Jojo itu didapat setelah melakoni pertandingan rubber game 18-21, 21-7, 21-13.

Baca Juga:
Sesumbar Ingin Kalahkan Shin Tae-yong, Kim Pan-gon Justru Dipermalukan Singapura

Di babak final, Jojo bakal bersua tunggal putra India Prannoy H.S yang kini menempati ranking 28 dunia. Prannoy H.S sebelumnya mengalahkan Anthony Ginting di semifinal.

Sementara itu, Fajar Alfian/Muhammd Rian Ardianto lolos ke final selepas ganda putra asal Malaysia Aaron Chia/Soh Wooi Yik.

Sama seperti Jojo, Fajar/Rian menang lewat drama rubber game 22-20, 13-21, 21-8 pada pertandingan kemarin.

Baca Juga:
Anggap Omzet Rp 600 Miliar MS Glow Tak Logis, Netizen Bandingkan dengan Manchester City

Ini menandai keunggulan perdana Fajar/Rian atas unggulan kedua tersebut setelah selalu kalah pada empat pertemuan.

Fajar/Rian melesat ke final Swiss Open 2022 untuk kali pertama setelah dua tahun. Di partai final kompetisi BWF Super 300 tersebut, Fajar/Rian akan berduel melawan pasangan Malaysia Nur Izzuddin/Goh Sze Fei.

Final Swiss Open 2022 rencananya berlangsung di St. Jakobshalle, Basel, Swiss, Minggu (27/3/2022) pukul 17.00 WIB, demikian dimuat Antara.

Baca Juga:
Sempat Ketar-ketir, Timnas Singapura Sukses Bungkam Malaysia 2-1

Load More