Husna Rahmayunita
Adidas Singapura sebut wayang kulit dari Malaysia. (Instagram/@adidassg)

Bolatimes.com - Viral di media sosial, Adidas menjadi bulan-bulanan netizen seusai menyebut wayang kulit dari Malaysia dalam teaser produk terbarunya.

Dalam postingan akun Adidas Singapore @adidassg, Selasa (9/11/2021), mereka memamerkan produk sepatu bernuansa wayang kulit. Namun, dalam narasi, disebutkan wayang kulit berasal dari Malaysia.

"Merayakan warisan budaya Malaysia melalui mata @JAEMYC dalam #UltraBOOST DNA City Pack berikutnya," tulis Adidas sebagai keterangan unggahannya seperti dikutip BeritaHits.id, Senin (15/11/2021).

Baca Juga:
Bos AHHA PS Pati FC Pamer Dapat Hadiah Jersey Klub Bosnia-Herzegovina

Di awal videonya, Adidas Singapura memperlihatkan sebuah pertunjukan wayang kulit untuk memperkenalkan produknya yang bertemakan wayang kulit.

Mereka lalu menunjukkan bocoran penampakan produk sepatu keluaran barunya yang berwarna putih.

Hal yang mencuri perhatian publik, yaitu desain gambar wayang kulit yang terdapat dalam sepatu bernuansa putih hijau itu.

Baca Juga:
Kocak! Pebulu Tangkis Taiwan Salah Rendam Baju Pakai Sabun Cuci Piring

"Desainnya berbicara tentang penghormatan kepada Wayang Kulit, bagian penting dari identitas dan warisan budaya Malaysia dengan menggabungkan unsur-unsur Wayang Kulit dengan palet warna modern, dalam pendekatan "lama-bertemu-baru" pada DNA UltraBOOST," tulis Adidas menjelaskan konsep produk barunya.

Adidas Buat Warganet Indonesia Geram Sebut Wayang Kulit dari Malaysia (Instagram/@adidassg)

Lewar video teaser produk barunya, Adidas juga tampak memperbesar tampilan wayang kulit di sepatu itu secara mendetail.

Menurut informasi yang dibagikan oleh UNESCO, pertunjukan wayang kulit telah diakui sebagai warisan budaya tak benda dari Pulau Jawa pada 2003.

Baca Juga:
Jelang Lawan Timnas Indonesia, Pelatih Afghanistan Tebar Psywar

Melihat unggahan Adidas tentang peluncuran salah satu produk barunya yang bernuansa wayang kulit itu lantas membuat warganet Indonesia geram.

Pasalnya, Adidas menyebut bahwa wayang kulit merupakan budaya dari Malaysia. Sebagian warganet juga menjelaskan bahwa wayang kulit merupakan budaya yang dimiliki Indonesia.

"Wayang dari Indonesia!! Bukan Malaysia!" tulis warganet.

Baca Juga:
Greysia Polii Bagikan Indomie ke Pebulu Tangkis Jepang, Begini Sambutannya

"Wayang dari Indonesia. Pinter sedikit lah apa apa ko Malaysia. Malaysia mah ampe mie instan juga diakuin. Malu banget sekelas Adidas aja ga ngerti warisan budaya suatu negara," tulis warganet lainnya.

"Malaysia beranggapan, banyaknya perantau yang sudah menetap dan mempertunjukan wayang kulit di Malaysia menjadikan wayang kulit sebagai kebudayaan mereka. Klaim Malaysia pun terbantahkan sejak 27 November 2003, dimana Badan PBB UNESCO mengakui bahwa wayang kulit sebagai warisan budaya asli Indonesia." tulis salah satu warganet di kolom komentar Adidas.

"Wayang adalah warisan Indonesia! Stop curi dan klaim budaya dan warisan negara kami," lanjut warganet lain.

(Beritahits/Agatha Vidya Nariswari)

Load More