Irwan Febri Rialdi
Motif batik di Sirkuit Mandalika, NTB. (Instagram/@itdc_id)

Bolatimes.com - Area run-off di lintasan balap Sirkuit Mandalika bakal dihiasi dengan motif batik untuk mempromosikan budaya lokal.

Motif batik ini bakal dihadirkan di sisi pinggir aspal Sirkuit Mandalika dengan memadukan dua warna utama, yakni merah dan putih.

Nantinya, motif batik yang akan digunakan di area run-off Pertamina Mandalika International Street Circuit ini bakal mengadopsi motif kain tenun ikat khas Sasak.

Baca Juga:
Ditanya soal Suporter Indonesia, Kevin Sanjaya: Lucu dan Suka Bercanda

Motif batik ini kabarnya sudah hampir selesai digarap. Beberapa di antaranya hadir di area run-off tikungan ke-15 dan 16. Tikungan ini tak jauh dari race control.

Motif kain tenun ikat khas suku Sasak itu akan dibubuhkan dengan warna merah sebagai landasan utamanya. Sementara itu, warna putih digunakan untuk membentuk garis-garis motifnya.

Sebagai informasi, Sasak merupakan suku bangsa yang mendiami pulau Lombok, lokasi pembangunan Sirkuit Mandalika.

Baca Juga:
PSSI akan Daftarkan Laga Indonesia vs Myanmar sebagai 'FIFA A Match'

Suku Sasak memang dikenal dengan kemahirannya membuat kain menggunakan metode tenun. Sebab, setiap perempuan akan dikatakan dewasa dan siap berumah tangga apabila sudah pandai menenun.

Dalam bahasa orang Sasak, menenun disebut sebagai Sesek Kata ini berasal dari kata sesak, sesek, atau saksak. Sesek dilakukan dengan cara memasukan benang satu per satu (sak sak).

Kemudian, benang disesakkan atau dirapatkan hingga sesak dan padat agar bisa menjadi kain dengan cara memukul-mukulkan alat tenun.

Baca Juga:
Intan Saumadina Tampil Pakai Jersey Liverpool, Berujung Digombalin

Yang menarik suara yang terdengar ketika memukul-mukul alat tenun tersebut terdengar seperti suara sak sak dan hanya dilakukan sebanyak dua kali.

Itulah kata Sasak yang kemudian diambil sebagai nama suku di pulau Lombok ini yang terkenal dengan kain tenunnya.

Nantinya, motif batik kain tenun Sasak ini akan tampil secara gagah ketika Sirkuit Mandalika menggelar balapan World Superbike (WSBK) 2021.

Baca Juga:
AS Roma Dibungkam Tim Promosi, Jose Mourinho Kritik Pemain dan Wasit

Balapan World Superbike 2021 itu bakal digelar di Pertamina Mandalika International Street Circuit pada 19 hingga 21 November 2021.

Selama tiga hari jadwal World Superbike 2021 itu, sejumlah sesi akan tersaji. Salah satunya ialah sesi free practice alias latihan bebas.

Sementara itu, ajang balapan World Superbike 2021 di Circuit Mandalika bakal berlangsung selama dua hari, yakni pada Sabtu (20/11/2021) dan Minggu (21/11/2021).

Tentu, ketiga mantan pembalap MotoGP ini bakal menambah keseruan ajang balapan World Superbike 2021.

Sebagai informasi, Indonesia yang untuk kali pertama menggelar ajang Superbike 2021 ini bakal menjadi balapan seri ke-13 pada musim ini.

Kontributor: Muh Adif Setyawan
Load More