Arif Budi Setyanto
Miss Universe 2020: Andrea Meza dari Meksiko. (Instagram/@andreamezamx)

Bolatimes.com - Wakil dari Meksiko, Andrea Meza, baru saja dinobatkan sebagai Miss Universe 2020 di malam Grand Final di Seminole Hard Rock Hotel & Casino, Florida, AS, Minggu (16/5/2021), atau Senin pagi WIB. Menariknya, Andrea Meza ini merupakan wanita yang gemar dengan olahraga.

Nama Andrea Meza esmi menggantikan Zozibini Tunzi dari Afrika Selatan, yang masa jabatannya diperpanjang setelah kontes tahun 2020 ditunda karena pandemi virus corona.

Andrea terpilih dari 74 delegasi oleh panel juri yang terdiri dari delapan wanita, termasuk dua pemenang sebelumnya, wirausahawan, dan tokoh TV.

Baca Juga:
Tak Tergoda, Ini Deretan Wanita yang Tolak Ajakan Kencan Cristiano Ronaldo

Menyabet mahkota Miss Universe 2020, membuat Andrea menjadi sorotan banyak pihak. Nah, wanita berusia 26 tahun ini ternyata merupakan sosok yang gemar dengan olahraga.

Tidak hanya berhasil dalam bidang studi dan pekerjaam yang didominasi laki-laki, Andrea juga suka mencoba-coba kegiatan olahraga yang didominasi laki-laki. Dia berlatih crossfit, tinju, dan olahraga ekstrim seperti rappelling dan sandboarding.

Andrea Meza. (Instagram/@andreamezamx)

Dia bahkan bisa melakukan plank selama 3 menit. Andrea sangat suka menjadi aktif sehingga dia benar-benar mengeluarkan teaser dari merek pakaian olahraganya sendiri akhir tahun lalu.

Baca Juga:
Jelang Timnas Indonesia vs Afghanistan, Egy Maulana Vikri Tebar Psywar

Andrea Meza mengeluarkan produk pakaian olahraga. (Instagram/@andreamezamx)

Tak hanya itu, Andrea juga sempat memamekan kebolehannya bermain basket. Andrea yang merupakan wakil dari Meksiko sangat lihai mendrible bola basket dan melakukan shooting ke ring.

Baca Juga:
Masih Perhatian, Simon McMenemy Kirim Doa untuk Timnas Indonesia di Dubai

Load More