Bolatimes.com - Tim nasional (Timnas) balap sepeda Indonesia siap tempur menghadapi gelaran SEA Games 2019, Filipina. Mereka bahkan sudah mematok target medali emas di gelaran dua tahunan tersebut.
Jelang keberangkatan, Pengurus Besar Ikatan Sports Sepeda Indonesia (PB ISSI) percaya diri bisa merebut tiga medali emas. Sebelumnya, cabor balap sepeda hanya ditargetkan meraih dua medali emas.
Baca Juga:
Kalahkan Thailand, Ini Peringkat Timnas Indonesia di Grup B SEA Games 2019
Hal itu disampaikan Ketua umum PB ISSI, Raja Sapta Oktohari saat melepas kontingen balap sepeda Merah Putih di Restoran Meradelima, Senopati, Jakarta Selatan, Selasa (26/11/2019).
"Kemarin saya ditanya berapa target emas, sebagai ketua Komite Olimpiade Indonesia (KOI), saya bilang dua medali emas, satu perak, dan satu peringgu," ujar Okto, sapaan Raja Sapta Oktohari.
"Tapi dari PB ISSI sangat semangat, mereka bilang targetnya tiga medali emas, satu perak, dan satu perunggu," sambungnya.
Baca Juga:
Timnas Indonesia U-22 Sementara Unggul atas Thailand di Babak Pertama
Pelatih kepala Timnas balap sepeda Indonesia, Dadang Haries Purnomo menjelaskan tiga medali emas itu sudah dalam perhitungan timnya.
"Tiga medali emas itu memang saya punya hitungan ada satu emas dari Mountain Bike Cross Country putra, Downhill, dan BMX," ujar Dadang.
Khusus dari nomor Mountain Bike Cross Country putra, Dadang menyebut secara spesifik nama atlet yang diharapkan meraih medali emas, yakni Zaenal Fanani.
Baca Juga:
Persela Lamongan Kena Sanksi Berat Tanpa Penonton Hingga Akhir Musim
Pertimbangannya, Fanani belum lama ini meraih prestasi membanggakan dengan keluar sebagai juara di ajang Cross Country Olympic C3 2019.
Pada ajang balap yang berlangsung di Liquica, Timor Leste, 20 Oktober lalu, Fanani keluar sebagai juara setelah mencatatkan waktu tercepat satu menit 20,36 detik.
"Kita punya pertimbangan dengan melihat beberapa ajang internasional yang diikuti. Untuk Fanani, dia masih unggul di Asia," pungkas Dadang.
Baca Juga:
Ibrahimovic Dikabarkan Merapat ke Spurs, Begini Penjelasan Mourinho
Timnas balap sepeda Indonesia sendiri menurunkan 18 atlet di SEA Games 2019. Tujuh atlet dari nomor Road Race (6 putra, 1 putri), dan empat atlet nomor Mountain Bike Downhill (2 putra, 2 putri). Serta dua atlet dari nomor Mountain Bike Cross Country (2 putra), dua atlet dari nomor BMX freestyle (2 putra), dan tiga atlet dari nomor BMX race (3 putra).
Berita Terkait
-
Deretan Kegagalan Timnas Indonesia di Babak Final dalam 10 Tahun Terakhir, Terkini Piala AFF U-23
-
Disebut Abaikan Panggilan Timnas Indonesia, Osvaldo Haay Minta Maaf ke Shin Tae-yong
-
Bakal Jadi Dirtek PSSI, Pelatih Asal Jepang Ini Pernah Dipermalukan Indra Sjafri di SEA Games 2019
-
Disebut Akuisisi Derby County, Pengusaha Indonesia Ini Buka Suara
-
Edgar Xavier Tiadakan Tradisi Bagi Angpao di Imlek Tahun Ini, Mengapa?
-
Daftar Delapan Atlet Peraih Gelar Juara Dunia 2019, Salah Satunya Jet Ski
-
Pernah Cederai Evan Dimas, Bek Vietnam Ini Kena Karma
-
Kontrak Hampir Habis, Indra Sjafri Belum Terima Tawaran Apapun
-
Kabar Baik! Bonus SEA Games Naik usai Lampaui Target Emas
-
SEA Games: Penyebab Indonesia Gagal Jadi Runner-up meski Lewati Target Emas
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Digelar di 3 Kota, Workshop Kolaborasi Suara.com dan UAJY Diikuti 150 Lebih Digital Creator
-
Al Farisi Baseball Softball National Championship III Jadi Ajang Pencarian Bakat
-
5 Bintang Olahraga Ini Berencana Pensiun dari Olimpiade
-
Kinerja Keuangan Positif, Arkadia Digital Media Laporkan Kenaikan Pendapatan 40 Persen
-
Fabio Quartararo Tak Ingin Kendorkan Semangat di MotoGP Jerez
-
Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Diggia dan Bezzecchi Mengaku Optimistis
-
Alex Rins Bertekad Mengulang Kesuksesan di MotoGP Amerika 2024
-
Jadwal MotoGP Amerika Serikat 2024: Marc Marquez Bertekad Akhiri Puasa Kemenangan
-
MotoGP Resmi Dibeli Liberty Media dari Dorna Sports
-
Tim Monster Energy Yamaha Gelar Uji Coba Privat Jelang MotoGP Amerika Serikat