Bolatimes.com - Kelompok suporter PSS Sleman, Brigata Curva Sud (BCS) akan menggelar acara Curva Sud Fest bertajuk Were Coming Back pada Sabtu (14/1/2023). Acara ini akan dimeriahkan oleh band internasional asal Inggris, Booze and Glory.
Dalam konferensi pers, Putu Intaran selaku event manajer Curva Sud Fest mengungkapkan bahwa acara ini sudah hiatus selama tiga tahun karena adanya pandemi Corona. Meski begitu, dalam selang waktu tersebut tidak menyurutkan semangat BCS untuk menggelar acara ini.
"Acara ini sudah tiga tahun berhenti. Digelar lagi sebagai pertemuan terbesar (komunitas) BCS," ucap Putu Intaran dalam konferensi pers di Hotel Artotel, Sleman, Yogyakarta, Jumat (13/1/2023).
Booze & Glory yang akan menjadi penampil utama juga hadir langsung dalam konferensi pers. Dalam kesempatan itu, unit street punk asal London tersebut mengungkapkan bahwa ini merupakan dua kalinya berkunjung di Indonesia.
Bedanya dalam kunjungan pertama di tahun 2014 lalu, Booze & Glory hanya bermain di Jakarta. Kini mereka akan memeriahkan Curva Sud Fest sekalian membuat tour ke enam kota.
"Enam pertunjukkan akan di tour ini pertama di Sleman (Curva Sud Fest), Sragen, Bandung, Surabaya, Solo, dan Bali," ucap Mark Marlowski.
Baca Juga:
5 Pemain Kunci Timnas Indonesia U-20 yang Akan Jadi Tumpuan di Piala Asia U-20 2023
Curva Sud Fest akan menjadi panggung pertama Booze & Glory dalam rangkaian tour kali ini. Menariknya komunitas BCS juga membantu menginisiasi tour yang dilakukan band Inggris ini.
Lebih lanjut, Booze & Glory menceritakan sangat tertarik untuk tampil di acara Curva Sud Fest setelah melihat beberapa dokumentasi acara yang pernah digelar oleh kelompok suporter PSS Sleman.
Menurutnya BSC punya komunitas yang solid hingga mereka tidak berpikir panjang untuk menerima tawaran manggung di acara Curva Sud Fest.
Baca Juga:
Profil Gusti Randa, Sombongkan Pencapaian Timnas Indonesia saat Jadi Exco PSSI
Booze & Glory pun menegaskan siap untuk tampil di acara Curva Sud Fest yang akan digelar di pelataran timur Stadion Maguwoharjo, Sleman.
"Kami 100 persen siap untuk tampil," ujar personel Booze & Glory.
Sementara itu, bukan hanya Booze & Glory saja yang akan memeriahkan acara Curva Sud Fest ini. Beberapa band lokal seperti Rocket Rockers, Teenage Death Star, Dead Squad, hingga Rebelion Rose juga akan mengisi acara.
Baca Juga:
Jika 8 Pemain Naturalisasi Gabung, Inilah Penggawa Timnas Indonesia Sekarang yang Bisa Tersingkir
Dalam acara Curva Sud Fest ini akan ada dua panggung berbeda di sisi utara dan selatan venue. Hal ini menarik karena penonton akan disuguhkan hiburan menarik.
Berita Terkait
-
5 Negara Kandidat Kuat Juara Euro 2024, No 4 Ingin Ukir Sejarah
-
Timnas Italia Diperkuat Pemain Veteran, Begini Peluangnya di Euro 2024
-
Membedah Peta Kekuatan Timnas Inggris di Euro 2024, Potensi Lolos 16 Besar hingga Lawan yang Dihadapi
-
Maaf Shin Tae-yong, Media Inggris Prediksi Timnas Indonesia Bisa Kalah dari Vietnam
-
Elkan Baggott Ungkap Perasaan Membela Timnas Indonesia di Piala Asia Kepada Media Inggris BBC: Ini Cukup Aneh
-
Manchester United Makin Terpuruk, Erik Ten Hag Tenggelamkan Setan Merah di Neraka Liga Inggris?
-
Ruh Setan Merah Benar-Benar Mati, Manchester United Lawan Tim Papan Bawah Saja Kalah
-
Liverpool Diprediksi Juara, Persaingan Ketat Lima Besar Makin Panas, Pep Guardiola Mulai Bicara Gelar Liga Inggris
-
Goran Paulic Bela Lini Serang Persib yang Disorot Lantaran Mendadak Mandul
-
Justin Hubner Orang Indonesia Pertama Yang Bakal Main di Premier League, Naturalisasi Bukan Pemain Tak Laku
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Rumah Tangga Pratama Arhan Retak, Azizah Salsha Digosipkan Berselingkuh
-
Menyambut Musim 2024/2025 Persib Bandung Gelar Pesta Rakyat
-
Ini Hak Istimewa Pemegang Pasport Planet Persib
-
Cara Persib Bandung Berbagi Semangat di Bulan Ramadan
-
Tren Olahraga Generasi Z dan Pilihan Outfit Kekinian yang Fesyenebel
-
Shin Tae-yong Resmi Bekerja Bersama Seongnam FC di Korea Selatan
-
Yolla Yuliana Perkenalkan Status Baru: Nih Pasangan Aku di Hidup Aku
-
Pesepakbola Israel Ditangkap Diduga Terkait Pesan Perang Israel-Hamas
-
Istri Pratama Arhan Blak-blakan Ogah Punya Anak Dulu, Azizah Salsha Bilang Begini
-
Cara Eks Pebasket Denny Sumargo Menggoda Maria Vania yang Berbikini