Bolatimes.com - Jersey gol 'tangan Tuhan' Diego Maradona akhirnya terjual lewat lelang, Rabu (4/5/2022) waktu setempat. Tak tanggung-tanggung, penjualan jersey memencahkan rekor karena laku senilai 7,14 juta pound atau setara Rp 129,6 miliar.
Diego Maradona mengenakan kaus nomor 10 Timnas Argentina dalam perempat final Piala Dunia 1986 melawan Inggris di Meksiko. Enam menit memasuki babak kedua, dia membawa timnya unggul dengan meninju bola ke gawang yang kemudian dikenal dengan gol "Tangan Tuhan".
Empat menit kemudian Maradona menggiring bola dari daerah pertahanan sendiri guna mencetak gol yang luas dianggap sebagai salah satu gol terbesar dalam sejarah Piala Dunia.
Gelandang Inggris Steve Hodge mendapatkan kostum Maradona itu setelah pertandingan tersebut dan bulan lalu mengumumkan akan melelangnya setelah 19 tahun dipamerkan di National Football Museum di Inggris.
"Kaus bersejarah ini adalah pengingat nyata untuk momen penting itu tidak hanya dalam sejarah olahraga, tetapi juga dalam sejarah abad ke-20," kata Head of Streetwear and Modern Collectables pada badan lelang Sotheby, Brahm Wachter.
Ia mengungkapkan sang pembeli itu anonim. Lelang ini memecahkan rekor sebelumnya untuk memorabilia olahraga yang dibuat manuskrip tanda tangan asli Manifesto Olimpiade 1892 yang dihargai 8,8 juta dolar AS (Rp126 miliar) pada 2019.
Penjualan kaus Maradona diperumit oleh klaim bahwa kaus yang salah akan dijual di mana putri dan mantan istrinya mengatakan Hodge mendapatkan kaus yang dikenakan Maradona itu pada paruh pertama pertandingan tersebut.
Sotheby's mengaku telah menggunakan teknologi pencocokan foto agar "secara meyakinkan" mencocokkan kaus itu dengan kedua gol Maradona dengan "memeriksa detail berbagai elemen item, termasuk tambalan, garis, dan penomoran".
Maradona yang dianggap sebagai salah seorang pesepakbola terbaik dunia, meninggal dunia pada November 2020 dalam usia 60 tahun, demikian dimuat Reuters, via Antara.
Berita Terkait
-
Menyambut Musim 2024/2025 Persib Bandung Gelar Pesta Rakyat
-
Baru Dipakai, STY Kritik Kualitas Jersey Latihan Timnas Buatan Erspo
-
Pre Order Jersey Baru Persib 2024/2025 Dinilai Kepagian Hingga Beli Kucing Dalam Karung
-
Persib Bandung Beri Bocoran Tiga Jersey Terbaru untuk Liga 1 2024/2025
-
Beragam Reaksi Bobotoh Setelah Persib Rilis Jersey Edisi Spesial 105: Hilangnya '1933' Disorot
-
Real Madrid dan Man City Bersaing Dapatkan Jasa Penguasa Si Jalak Harupat sebagai Rekrutan Anyar
-
Unggahan Persib Store Terkait Stefano Beltrame Tuai Polemik
-
Bojan Hodak Borong Jersey Persib untuk Tim Futsal di Kroasia
-
Foto Ini Membuktikan Kualitas Jersey Persib
-
SENGIT! Ini Hasil Undian Euro 2024: Prancis dan Belanda akan Saling Sikut, Spanyol dan Italia Gabung Grup B
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Rumah Tangga Pratama Arhan Retak, Azizah Salsha Digosipkan Berselingkuh
-
Menyambut Musim 2024/2025 Persib Bandung Gelar Pesta Rakyat
-
Ini Hak Istimewa Pemegang Pasport Planet Persib
-
Cara Persib Bandung Berbagi Semangat di Bulan Ramadan
-
Tren Olahraga Generasi Z dan Pilihan Outfit Kekinian yang Fesyenebel
-
Shin Tae-yong Resmi Bekerja Bersama Seongnam FC di Korea Selatan
-
Yolla Yuliana Perkenalkan Status Baru: Nih Pasangan Aku di Hidup Aku
-
Pesepakbola Israel Ditangkap Diduga Terkait Pesan Perang Israel-Hamas
-
Istri Pratama Arhan Blak-blakan Ogah Punya Anak Dulu, Azizah Salsha Bilang Begini
-
Cara Eks Pebasket Denny Sumargo Menggoda Maria Vania yang Berbikini