
Bolatimes.com - Penjualan tiket pertandingan Persib vs Persis sudah mulai dibuka, Sabtu 27 Januari 2024. Bobotoh pun antusias menyaksikan kembali Persib bertanding, setelah hampir satu bulan lebih libur karena Piala Asia 2023.
Pertandingan Persib kontra Persis ini akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Ahad 4 Februari 2024 pukul 15.00 WIB.
"Tiket pertandingan udah mulai bisa di pesan, tuh. Amankan sekarang juga di Persib App," demikian keterangan soal tiket laga Persib vs Persis.
Informasi yang disampaikan akun Instagram Persib terkait laga kontra Persis disambut baik oleh bobotoh. Banyak bobotoh yang mengaku sudah mengamankan tiket pertandingan Persib vs Persis.
"Lets Go GBLA," tulis dylanjan_ mengomentari unggahan Persib.
"Sudah dong siap nyetadion di tahun 2024 Fullkeun Stadion!!," ujar prahastaw terkait laga Persib vs Persis.
Bobotoh pun mengajak untuk kembali membirukan GBLA di laga kandang pertama Persib tahun ini.
"Birukan GBLA," ujar_BNGdan4042.
"#BirukeunGBLA," ujar Andika_uyeuye07 di kolom komentar Persib.
Baca Juga:
Target Shin Tae-yong Selanjutnya Terungkap, Timnas Indonesia Siap Bikin Bangga Masyarakat
"shapppp coach,amankeun we barudak tong gemper main di kandang nya," ujar rfnmaulana berkomentar.
Harga Tiket Persib
Berikut ini harga tiket pertandingan Persib vs Persis yang dibagi menjadi tiga periode berdasarkan rilis resmi Persib:
Promo Early Bird, diskon 20 persen
Periode 26-27 Januari 2024
VIP Bawah: Rp320.000
VIP Barat Utara Selatan: Rp160.000
Utara, selatan, timur: Rp100.000
Promo Pre-sale, diskon 10 persen
Periode 28-29 Januari 2024
VIP Bawah: Rp360.000
VIP Barat Utara Selatan: Rp180.000
Utara, selatan, timur: Rp112.500
Harga normal
Periode 30 Januari hingga hari H
VIP Bawah: Rp400.000
VIP Barat Utara Selatan: Rp200.000
Utara, selatan, timur: Rp125.000
Berita Terkait
-
Dipecundangi Zhejiang FC, Persib Bandung Gagal Total di AFC Champions League Two
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Menyambut Musim 2024/2025 Persib Bandung Gelar Pesta Rakyat
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024
-
Persib Bandung Resmi Datangkan Pemain Jebolan UEFA Conference League
-
Jelang Liga Bergulir Persib Bandung dan Bobotoh Lakukan Diskusi Soal Keuangan
-
Firasat Bojan Hodak Tentang Madura United, Minta Lupakan Kemenangan dan Sejarah Juara Bersama Persib
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024