Bolatimes.com - Bobotoh riuh gara-gara Persib mengabarkan ada pemain yang kembali bergabung dalam sesi latihan. Nama Henhen Herdiana pun sampai disebut-sebut oleh pemain ke-12 Persib.
Awalnya, Persib menyampaikan bahwa empat pemain yang dipanggil timnas yaitu Daisuke Sato, Marc Klok, Edo Febriansah, dan Rachmat Irianto sudah bergabung pada sesi latihan yang digelar hari ini, Kamis 23 November 2023.
Persib pun menampilkan foto-foto keempat pemain tersebut dengan caption "ada yang kembali".
Melalui kolom komentar Instagram Persib Bandung, bobotoh pun lantas mengomentari unggahan tersebut. Dari mulai bertanya pemain baru berposisi bek kanan hingga candaan-candaan seputar empat pemain timnas yang kini sudah bergabung, diungkapkan bobotoh.
Selain itu, beberapa bobotoh juga menanyakan kapan Henhen Herdiana kembali ke skuad Persib. Henhen Herdiana sendiri merupakan pemain berposisi bek kanan yang dipinjamkan ke Dewa United.
"Sigana Edo, Klok, Sato, Rian, otw ti Filipina na bareng (kayanya mereka berangkat bareng dari Filipina)," tulis Ridwanfdyh33.
Baca Juga:
Disangkal 2 Dalih Shin Tae-yong Pasca Timnas Indonesia Tampil Buruk di Filipina: Tahun Lalu Menang
"Nyaritakeun kamari sigana di lembur na si sato (Kayanya lagi nyeritain waktu kemarin main di kampung halamannya Sato)," tulis guruhprasetyaa.
"Sigana si sato kmari ka indonesia ngilu nebeng jg barudak. (kayanya kemarin Sato ke Indonesia ikut nebeng sama anak-anak)," tulis Abgivoy.
"Puncak kesabaran adalah menunggu Persib welcome ," tulis he-dri3296.
Baca Juga:
Staf Pelatih Persib Ungkap Penyebab Klub Indonesia 'Doyan' Gunakan Striker Asing Ketimbang Lokal
"Nu hyang apal welcome ngke sa beres lawan dewa (yang mau tau welcome [pemain baru) nanti beres lawan Dewa United)," kicau ilhm_nwr.
"Ada yang kembali , Henhen juga kembali gak nih? ," tulis Stay Persib.
Bahkan salah satu bobotoh ada yang begitu detail memperhatikan sepatu yang digunakan oleh Daisuke Sato.
"Sato gak pake sepatu bola? ," tulis Obitobi9.
Kehadiran keempat pemain ini menjadi tambahan tenaga bagi Persib yang kini tengah mempersiapkan diri menghadapi Dewa United.
Persib akan melakoni laga di pekan 20 Liga 1 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Ahad 26 November 2023.(*)
Berita Terkait
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Menyambut Musim 2024/2025 Persib Bandung Gelar Pesta Rakyat
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024
-
Persib Bandung Resmi Datangkan Pemain Jebolan UEFA Conference League
-
Jelang Liga Bergulir Persib Bandung dan Bobotoh Lakukan Diskusi Soal Keuangan
-
Firasat Bojan Hodak Tentang Madura United, Minta Lupakan Kemenangan dan Sejarah Juara Bersama Persib
-
Ini Hak Istimewa Pemegang Pasport Planet Persib
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024