Arif Budi Setyanto
Potret pemain Timnas Indonesia U-23 di Piala AFF U-23 2023. (Dok. PSSI)

Bolatimes.com - Timnas Indonesia U-23 akan melawan Timor Leste dalam lanjutan Grup B Piala AFF U-23 2023, Minggu (20/8/2023). Shin Tae-yong dipastikan kehilangan satu pemain karena cedera.

Di laga perdana Piala AFF U-23 2023, Garuda Muda secara mengejutkan kena comeback Malaysia dengan skor 2-1. Hasil ini membuat timnas Indonesia U-23 wajib menang dalam laga kedua melawan Timor Leste.

Namun jelang menghadapi Timor Leste, satu pemain Garuda Muda dipastikan tidak akan diturunkan Shin Tae-yong. Ia adalah striker muda Persis Solo, Irfan Jauhari.

Baca Juga:
Jadwal BRI Liga 1 2023 Hari Ini: Ada Persija Jakarta vs Arema FC dan PSIS Semarang vs Persib Bandung

Sebelumnya ketika timnas Indonesia U-23 melawan Malaysia, beberapa pemain mengalami cedera atau terlihat kesakitan misalnya Ramadhan Sananta hingga Jauhari.

Dari keterangan Shin Tae-yong, Sananta tidak mengalami masalah serius. Akan tetapi, untuk Jauhari perlu diistirahatkan.

"Setelah dicek untuk cedera Sananta dan Kanu tidak ada yang serius. Mereka bisa dimainkan untuk laga selanjutnya. Namun untuk Irfan Jauhari masih harus diobservasi, setidaknya perlu beristirahat dahulu," ujar Shin Tae-yong dikutip dari laman resmi PSSI.

Baca Juga:
Hasil Liga Inggris: Liverpool Menang Telak, Tottenham Hajar Manchester United, Manchester City Kalahkan Newcastle

Absennya Irfan Jauhari membuat Garuda Muda kekurangan gaya gedor di lini depan. Nyatanya di laga melawan Malaysia, sang pengganti Muhammad Ragil masih belum tampil maksimal.

Pelatih asal Korea Selatan juga sempat menurunkan Jauhari berduet dengan rekan setimnya di Persis, Ramadhan Sananta ketika melawan Malaysia. Namun, ketika ia ditarik, lini serang Garuda bak melempem.

Shin Tae-yong pun harus putar otak karena tak bisa memainkan Jauhari yang harus diistirhatkan. Kini situasinya timnas Indonesia U-23 juga harus meraih kemenangan melawan Timor Leste.

Baca Juga:
Klasemen Terbaru BRI Liga 1 2023/2024: Madura United Kokoh di Puncak, Persis Solo Tertahan di Papan Tengah

Load More