Rauhanda Riyantama
Timnas Indonesia U-23 di Piala AFF U-23 2023. (Instagram/@timnas.indonesia)

Bolatimes.com - Jadwal siaran langsung Timnas Indonesia U-23 vs Timor Leste pada laga kedua Grup B Piala AFF U-23 2023, Minggu (20/8) pukul 20.00 WIB. Pertandingan tersebut wajib dimenangkan skuat Garuda demi menjaga asa lolos ke semifinal.

Sebagaimana diketahui, Timnas Indonesia U-23 sebelumnya kalah lawan Malaysia dengan skor 1-2.

Kekalahan dari Malaysia itu membuat peluang Timnas Indonesia U-23 untuk lolos ke semifinal Piala AFF U-23 2023 menipis, mengingat hanya juara grup saja yang akan lolos ke babak tersebut.

Baca Juga:
Hasil Liga Inggris: Liverpool Menang Telak, Tottenham Hajar Manchester United, Manchester City Kalahkan Newcastle

Timnas Indonesia U-23 pun mau tak mau harus bisa meraih kemenangan atas Timor Leste di laga terakhirnya di grup B Piala AFF U-23 2023.

Demi menjaga asa lolos ke semifinal, Timnas Indonesia U-23 pun diwajibkan untuk meraih kemenangan dengan margin gol besar atas Timor Leste.

Timnas Indonesia U-23 pun punya modal berharga untuk bisa menang besar atas Timor Leste di laga grup B Piala AFF U-23 2023, jika berkaca pada rekor pertemuannya.

Baca Juga:
Klasemen Terbaru BRI Liga 1 2023/2024: Madura United Kokoh di Puncak, Persis Solo Tertahan di Papan Tengah

Dalam lima rekor pertemuan terakhirnya, Timnas Indonesia U-23 terbilang superior ketimbang Timor Leste, dengan meraih tiga kemenangan dan dua hasil imbang.

Hebatnya lagi, Timnas Indonesia U-23 mampu mempecundangi Timor Leste dengan mencetak total 16 gol dan hanya kebobolan 1 gol saja dari lawannya tersebut.

Menarik untuk dinantikan pertandingan Timnas Indonesia U-23 vs Timor Leste di Piala AFF U-23 2023 hari ini.

Baca Juga:
Hasil BRI Liga 1 2023: Madura United, Barito Putera, dan Persis Solo Kompak Petik Kemenangan

Duel: Timnas Indonesia U-23 vs Timor Leste
Venue: Rayong Province Stadium, Rayong, Thailand
Waktu: Minggu, 20 Agustus 2023, pukul 20.00 WIB
Siaran langsung: SCTV

Load More