Bolatimes.com - Ketua Umum PSSI Erick Thohir menegaskan skuad Timnas Indonesia U-20 yang akan dikirim ke Asian Games, bukan Timnas U-23.
Berdasarkan regulasi, pemain yang berlaga di ajang Asian Games 2023 adalah timnas U-24. Namun PSSI mengirimkan para pemain muda usia 20 tahun.
Alasannya untuk memberikan pengalaman kepada pemain muda Indonesia agar bisa menghadapi laga-laga yang lebih besar di tahun-tahun mendatang.
Timnas U-20 tersebut diberikan pengalaman bertanding untuk disiapkan menjadi Timnas U-21 pada tahun depan, U-22 pada tahun selanjutnya sehingga PSSI tak memasang target di Asian Games 2023.
Erick Thohir menjabarkan rencananya untuk mengembangkan pemain muda Indonesia yang ke depan akan menjadi andalan Timnas Indonesia.
Ia memberikan contoh bahwa pemain muda Indonesia memiliki potensi besar berkaca saat pertandingan melawan Argentina beberapa waktu silam. Sejumlah pemain muda seperti Asnawi Mangkualam, Elkan Baggott hingga Ernando Ari diturunkan.
Baca Juga:
Berasal dari Jerman, Pendamping Baru Bima Sakti untuk Timnas U-17 Diumumkan Pekan Depan
"Dan ingat kita lawan Argentina ada umur 23, Asnawi, Arhan, Elkan, Rafael, Ridho, Nando, itu kan bagus," katanya seperti dimuat oleh Antara.
Adapun Timnas U-20 untuk Asian Games 2023 nantinya akan ditangani oleh Indra Sjafri.
"Coach Indra untuk SEA Games dan U-20, SEA Games juara, U-20 sudah siap. Untuk Asian Games kita siapkan U-20," terangnya.
Baca Juga:
Tak Pasang Target, PSSI Kirim Timnas Indonesia U-20 untuk Asian Games 2023
Berita Terkait
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Erick Thohir: Lawan Filipina Harus Menang!
-
Tiket Timnas Indonesia Ludes Terjual, Erick Thohir: Alhamdulillah
-
Pernah Tolak Panggilan untuk Bela Timnas Indonesia U-20, Pemain Keturunan Ini Gabung Man City
-
Erick Thohir Senang Shin Tae-yong Resmi Perpanjang Kontrak hingga 2027
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Erick Thohir Izinkan Shin Tae-yong Kembali Latih Korea Selatan
-
Erick Thohir Kagum dengan Kekuatan Fisik Pemain Timnas Indonesia U-16
-
Target Juara SEA Games, PSSI Turunkan Tim Muda di Piala AFF 2024
-
Wasit Thailand Sivakorn Pu-Udom Kembali Jadi Wasit VAR Laga Timnas Indonesia U-23, Erick Thohir Lapor ke FIFA?
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024