Arif Budi Setyanto
Selebrasi Jordi Amat usai mencetak gol debut ke gawang Burundi. (Dok. PSSI)

Bolatimes.com - Timnas Indonesia dikabarkan jadi calon kuat melawan Argentina di FIFA Matchday Juni mendatang. Ternyata ada satu nama dari skuad Garuda yang sudah berpengalaman hadapi Lionel Messi, ia adalah Jordi Amat.

Kabar mengejutkan soal timnas Indonesia vs Argentina terus berhembus. Kedua tim disebut akan menggelar pertandingan persahabatan di FIFA Matchday Juni mendatang.

Jurnalis Argentina bernama Gaston Edul menyebutkan bahwa Lionel Messi dkk jadi untuk terbang ke Asia melawan China dan timnas Indonesia.

Baca Juga:
Pernyataan Rizky Ridho Bikin Media Vietnam Ketar-ketir dengan Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2023

"Timnas Argentina akan memainkan dua pertandingan di Asia. Mereka akan berada di FIFA Matchday Juni. Dua destinasi yang sudah ditentukan: Chin dan Indonesia. Satu pertandingan di setiap negara," cuitnya via akun Twitter.

Bukan hanya itu, terkini sahabat Lionel Messi itu membocorkan kapan pertandingan timnas Indonesia vs Argentina bakal dilangsungkan.

"Tanggal tentatif pertandingan persahabatan timnas Argentina adalah 15 Juni dan 19 Juni. Pertama di China kemudian di Indonesia. Itu bisa mengubah lawan dari pertandingan pertama China," cuit Edul.

Baca Juga:
Timnas Indonesia U-22 Wajib Waspada, Berikut 3 Pemain Timor Leste yang Diprediksi Bikin Repot

Jika duel skuad Garuda melawan La Albiceleste terealisasi, Lionel Messi berpeluang bertemu lagi dengan Jordi Amat. Sebab, keduanya pernah bertatap muka di LaLiga Spanyol.

Tercatat, Jordi Amat sempat berhadapan dengan Messi sebanyak lima kali. Kala itu La Pulga masih berseragam Barcelona, sedangkan bek timnas Indonesia sempat memperkuat Espanyol hingga Rayo Vallecano.

Bek berusia 32 tahun ini pernah bercerita bahwa lebih mudah menjaga Lionel Messi ketimbang Cristiano Ronaldo, berdasarkan pengalamannya.

Baca Juga:
3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Wajib Diitirahatkan Lawan Timor Leste

Jordi Amat ketika mencoba merebut bola dari Lionel Messi. (Lluis Gene/AFP)

Tak ayal karena Jordi Amat juga sempat mempermalukan Lionel Messi. Momen itu terjadi ketika ia membela Espanyol yang berhadapan dengan Barcelona musim 2010/2011 silam.

Saat itu, bek yang kini membela JDT sempat mengecoh Messi. Gerakannya membuat La Pulga terjatuh karena gagal mengambil bola.

Kini Jordi Amat membela timnas Indonesia. Nah, jika Argentina melawan skuad Garuda terwujud, eks bek Swansea City itu berpotensi jalani duel lagi melawan Lionel Messi.

Baca Juga:
Usai Bantai Kamboja, Kapten Timnas Indonesia U-22 Optimis Bisa Melaju ke Final SEA Games 2023

Load More